Yoko Widito · Published 05 January 2020

11 Power Bank Terbaik di 2020, Harga 60k - 1 jutaan

Home > Artikel > Gadget > 11 Power Bank Terbaik di 2020, Harga 60k - 1 jutaan

Berbicara mengenai smartphone, pasti tak akan terlepas dari penggunaan Power bank dengan kualitas yang bagus dan terbaik. Handphone telah menjadi salah satu gadget wajib yang kamu harus bawa kemanapun kamu pergi. Kegunaan handphone saat ini sudah lebih dari sekedar alat komunikasi, kamu bisa melakukan apapun dengan alat kecil ini. Tentunya, untuk menunjang kebutuhan kamu dan harus memiliki daya baterai handphone yang tahan lama.

Semakin lama kamu menggunakan handphone, maka daya baterai handphone tersebut akan semakin mudah berkurang. Jika kamu sedang dalam perjalanan dan handphone kamu habis, maka kamu akan kesulitan untuk mencharge handphone kamu dijalan. Namun, sekarang sudah ada power bank dengan kualitas terbaik yang bisa kamu bawa kemanapun. Dengan alat ini, kamu bisa menambah daya baterai dimanapun tanpa kesulitan.

Namun, kamu harus berhati hati membeli power bank. Jangan sampai kamu menggunakan power bank yang palsu dan membuat handphone kamu rusak. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan seperti kapasitas, kualitas power bank dan juga kabel chargernya, jangan sampai salah pilih supaya bisa mendapatkan hasil charging yang terbaik. Berikut ini adalah rekomendasi power bank yang bagus dan berkualitas terbaik di 2020 dari Kabar Games.

Samsung Power Bank

Samsung Power Bank Terbaik

Samsung sebagai merk handphone juga menegeluarkan power bank yang memiliki desain elegan dan minimalis. Produk ini juga dilengkapi dengan komponen terbaik sehingga mengurangi risiko kerusakan pada smartphone kamu. Dengan kapastitas 5200mAh kamu bisa melakukan pengisian daya sampai dua kali. Harganya cukup murah yakni Rp. 300.000 an

Aukey Lightning Power Bank

Power Bank Terbaik Aukey Lightning Power Bank

Jika dilihat dari kapasitasnya, kelengkapan power bank ini cukup sederhana. Saat ini ada cukup banyak produsen yang berlomba lomba untuk menawarkan power bank dengan kapasitas tertinggi, namun mereka menomer duakan kualitas. Hal ini tidak akan kamu temukan pada Aukey Lightning Power Bank yang memiliki kualitas jempolan. Power bank ini dilengkapi dengan fitur AiPower yang memungkinkan kamu mengisi daya smartphone lebih cepat. Desainnya minimalis dan cocok dibawa kemana saja. Dengan berbagai pilihan kapasitas daya mulai dari 5000mAh hingga 30.000mAh, produk ini dihargai pada kisaran Rp. 400.000 hingga Rp. 800.000 an.

Vivan Power Elite MF20 20800 mAh

Vivan Power Elite MF20 20800 mAh

Power bank ini memiliki kapasitas yang cukup besar dan disertai kualitas yang oke banget. Vivan Power Elite sudah didukung quick charge 3.0 dan juga USB type C, ini adalah kelebihan produk ini yang masih jarang ditemui pada produk power bank yang lain. Selain itu power bank ini juga tidak memenuhi ruangan dalam tas kamu karena bobotnya yang ringan walaupun memiliki dimensi yang cukup tebal. Tidak cuma untuk melakukan charge untuk ponsel saja, tapi kamu bisa juga charge macbook. Oke banget kan? Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 1.190.000.

Asus Zen Power

Asus Zen

Merk handphone yang satu ini juga mengeluarkan power bank untuk melengkapi produk mereka. Asus Power bank Zen Power memiliki kapasitas 10.050 mAh. Ukurannya sangat minimalis dan dilengkapi dengan sel baterai Li-Ion. Power bank ini juga memiliki fitur pendingin suhu untuk melindungi smpartphone kamu. Dengan berbagai kelebihan ini, kamu hanya perlu mengeluarkan Rp. 200.000 untuk mendapatkan power bank ini.

Power Bank Sony

Power Bank Sony

Tentu kamu menginginkan power bank yang dapat dengan cepat mengisi daya baterai handphone kamu. Sony, memiliki produk power bank yang bagus dan berkualitas terbaik. selain itu juga memiliki model yang stylish dengan kapasitas 10.000mAh. Power bank ini juga mudah dibawa kemana mana karena beratnya hanya 200 gram. Untuk mendapatkan power bank ini kamu perlu mengeluarkan uang sekitar Rp. 679.000

Remax Shell Power bank

Remax

Jika kamu membutuhkan power bank dengan ukuran yang sangat mini, kamu bisa membeli Remax Shall Power bank. Bentuknya menyerupai lipstick dan cocok dibawa kemanapun.  Power bank ini memang diperuntukkan untuk orang yang hanya membutuhkan power bank kapasitas rendah. Harga power bank ini hanya Rp. 60.000

Power Bank Anker

Power Bank Terbaik Anker

Power bank ini dilengkapi dengan teknologi Power IQ yang membuat proses penambahan daya menjadi lebih cepat. Anker mengeluarkan berbagai pilihan produk power bank dengan kapasitas mulai dari 5000 hingga 26.800 mAh. Harganya juga bervariasi  mulai dari Rp 300.000 hingga Rp. 1.000.000.

Power Bank Xiaomi

Power Bank Xiaomi

Produk yang bagus dan terbaik selanjutnya yang kami rekomendasikan ialah Xiaomi Power bank. Power bank ini memiliki kapasitas 10.000 mAh dan ukuran yang kecil dan minimalis. Produk ini kompatibel dengan semua merk handphone. Tambahan lain ialah adanya LED yang bisa kamu jadikan senter untuk kondisi darurat. Harga power bank ini sekitar Rp. 200.000

Power Bank Vivan

Vivan

Jika kamu menginginkan power bank dengan harga terjangkau, kamu bisa memilih power bank vivan. Dengan pilihan warna yang beragam, kamu bisa memilih power bank dengan kapasitas mulai dari 3000mAh sampai 20.000mAh. Harganya sangat terjangkau mulai dari Rp 100.00 hingga Rp. 500.000 saja.

Hippo Velvet Power Bank

Hippo Velvet

Power bank murah yang bagus dan berkualitas terbaik selanjutnya ialah Hippo Velvet yang memiliki desain yang tipis. Dengan berbagai pilihan warna kamu bisa mendapatkan power bank dengan kapasitas 4500mAh. Kamu bisa melakukan pengisian daya handphone sampai 3 kali. Harganya cukup murah yakni Rp. 120.000 an.

Yoobao Power bank

Yoobao

Mungkin merk ini terdengar asing bagi kamu, namun ternyata mereka memiliki power bank yang memiliki kapasitas 13.000mAh. Dilengkapi dengan fitur keamanan yang canggih, kamu juga bisa melakukan pengisian daya handphone kamu dalam waktu yang singkat. Harga power bank yang bagus dan berkualitas terbaik ini sekitar Rp. 500.000 an.

Itu dia review dan rekomendasi power bank yang bagus dan berkualitas terbaik di 2020 dengan harga terjangkau yang wajib kamu miliki. Dengan power bank, kamu tidak perlu takut akan kehabisan daya handphone saat diperjalanan. Nantikan terus kabar terbaru seputar gadget hanya di Kabar Games.


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved