Maya Idruss · Published 28 July 2017

Review Laptop Gaming ASUS ROG STRIX GL502VM

Home > Artikel > Gadget > Review Laptop Gaming ASUS ROG STRIX GL502VM

Dikenal sebagai salah satu produsen laptop gaming dengan harga terjangkau, ASUS kembali rilis produk baru yang dikhususkan bagi gamers Indonesia. ASUS ROG STRIX GL502VM merupakan laptop gaming kelas menengah yang dibanderol dengan harga terjangkau. Meski demikian, spek yang dimiliki ASUS ROG STRIX GL502VM ini tidak main-main lho! Yuk simak review berikut ini!

Performa ASUS ROG STRIX GL502VM

 ASUS ROG STRIX GL502VM GL502VM merupakan versi laptop gaming lebih terjangkau yang didukung performa mumpuni. Masuk dalam perangkat gaming kelas menengah, ASUS GL502VM dibekali spesifikasi teranyar, seperti prosesor Intel Core i7-7700H, sistem operasi Windows 10 dan di bagian LID cover hingga bagan keyboard diberi warna silver. ASUS biasanya hanya menggunakan warna silver untuk perangkat gaming kelas premium yang dimilikinya, seperti misalnya ASUS ROG G752.

Dengan prosesor Intel Core i7-7700H, laptop gaming ini beroperasi lebih kencang karena memiliki frekuensi maksimum yang bisa berjalan pada frekuensi 3.8GHz. Selain prosesor teranyar, laptop gaming ini juga dibekali dengan RAM 16GB DDR4. Laptop gaming ini juga menggunakan media penyimpanan berbasis NVMe SSD PCle x4 sebesar 256GB. Laptop ini juga didukung kartu grafis tambahan dari Nvidia yaitu GTX1060 yang dikenal memiliki kemampuan monster dalam beroperasi dan mampu beroperasi dengan sangat baik meski harus memainkan game tipe AAA sekalipun.

Desain dan Daya Tahan Baterai

 ASUS ROG STRIX GL502VM Jika diperhatikan dengan seksama, panel aluminium yang ada di cover laptop gaming ini memantulkan cahaya yang terlihat mewah. ASUS GL502VM hadir dengan ketebalan hanya 23.5mm dan berat 2.2 kg. Hal ini membuat laptop gaming ini masuk ke dalam kategori salah satu laptop gaming tertipis di kelasnya. Untuk urusan ketahanan baterai, melalui uji coba dengan aplikasi Bmark diperkirakan laptop ini mampu bertahan hingga 2 jam 51 menit untuk pemakaian gaming secara maraton.

Full-size Keyboard

 ASUS ROG STRIX GL502VM ASUS GL502VM hadir dengan chicklet keyboard full size yang dilengkapi dengan backlight dan jarak tekan 1.6mm yang dirancang untuk memberikan kenyamanan penuh kepada pengguna saat bermain game. ASUS juga menambahkan tanda khusus di tombol WASD untuk membantu pengguna jika bermain game dalam ruangan yang memiliki penerangan tidak maksimal. Keyboard yang dipakai di laptop gaming ini juga sudah mendukung fitur 30 keys anti-ghosting keyboard yang memungkinkan pengguna bermain game sambil menekan banyak kombinasi tombol di keyword untuk menjalankan instruksi tanpa glitch.

Sistem Cooler Ganda

 ASUS ROG STRIX GL502VM Sebagai laptop gaming, ASUS GL502VM memiliki motherboard dengan teknologi Hyper Cool duo-copper thermal solution di bagian CPU dan GPU-nya. Selain itu laptop ini juga dilengkapi dengan fitur IceCool Technology yang berfungsi menjaga bagian laptop yang tersentuh telapak tangan agar tetap dingin. Sistem cooler ganda seperti ini menghasilkan sistem pendinginan maksimal, sehingga pengguna tak harus khawatir ketika bermain game dalam waktu yang lama.

Powerful Multimedia

 ASUS ROG STRIX GL502VM Kartu grafis yang disematkan ke dalam ASUS GL502VM merupakan Nvidia GeForce GTX1060 yang memiliki spesifikasi sangar dalam hal pengolahan multimedia laptop, diantaranya adalah memori 6GB GDDR5 128-bit yang didesain untuk untuk game berat. Kartu grafis ini juga mendukung port HDMI 4K2K output yang memungkinkan pengguna bermain game di layar yang lebih besar. Satu lagi, ASUS GL502VM juga dilengapi dengan port USB Type-C (USB 3.1 gen 2) yang mendukung kecepatan transfer data tinggi hingga 20Gbps!

Harga ASUS ROG STRIX GL502VM

Di Indonesia, laptop gaming kelas menengah dengan performa terbaik ini ditawarkan dengan harga bersahabat dibandingkan versi laptop gaming keluaran ASUS lainnya. Harga ASUS ROG STRIX GL502VM adalah Rp 26.299.000, sudah termasuk ROG mouse dan headset gaming.

Pantau terus Kabargames untuk tahu review perangkat gaming lainnya. Tak ketinggalan pula berita gadget terbaru dan games juga bisa Anda temukan disini.


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved