Rinaldi Syahran · Published 06 August 2017

The International 7 Fase Grup Hari Keempat

Home > Artikel > Dota 2 > The International 7 Fase Grup Hari Keempat

Hari keempat, dari turnamen games MOBA DotA 2, The International 7 menandai berakhirnya fase grup. Turnamen internasional The International 7 fase grup hari keempat yang berlangsung pada 5 hingga 6 Agustus 2017 menandai berakhirnya keikutsertaan dua team peserta The International 7.

Hasil Fase Grup A , dan B

Klasemen grup A papan atas diisi oleh Team Liquid, dan LGD Gaming yang memantapkan langkah mereka ke main event Upper Bracket. Setelah kedua tim ini lolos, Team Amerika Utara Evil Geniuses menyusul keduanya untuk kemudian diikuti oleh Team Filipina TNC gaming.

Grup A dan B The International 7 Fase Grup Hari Keempat

Lower bracket dari grup A diisi oleh iG.Vitality, Team Secret, Team Empire, dan Infamous yang mana Infamous dan Team Empire sama-sama berjuang untuk tidak berada dalam posisi paling bawah, dan tereliminasi. Ada pun yang tereliminasi dari grup A adalah Fnatic yang sedari awal The International fase grup hari pertama sudah bermain buruk. Total poin akhir yang dikumpulkan oleh Fnatic adalah 2 dari 8 kali penampilan.

Klasemen grup B papan atas diisi oleh LFY yang mengumpulkan total poin 14 dari total keseluruhan 16 poin yang bisa didapatkan. Total 14 poin ini didapatkan mereka dengan meraih 6 kemenangan, serta 2 seri dari total 8 pertandingan. Mengikuti LFY, Newbee, iG, dan Virtus.Pro melangkah ke main event Upper Bracket.

Lower bracket dari grup B diisi oleh OG, Cloud 9, Digital Chaos, dan Execration. Cloud 9, Digital Chaos, dan Execration berjuang menghindari posisi buncit. Terutama Cloud 9 yang mengawali The International 7 fase grup hari pertama dengan amat buruk dengan berada di posisi buncit, yang pada akhirnya digantikan oleh Hellraisers.

Setelah, The International 7 fase grup hari keempat, pada hari minggu (6/8/2017) hingga senin malam (7/8/2017), tidak ada pertandingan The International 7. Turnamen Internasional The International 7 main event playoff akan dilangsungkan pada senin malam atau 7 Agustus 2017. Jadi, para pecinta games Steam DotA 2 harap bersabar ya!

Demikian lah berita games terbaru yang datang dari turnamen internasional The International 7 yang membahas tentang fase grup hari keempat. Nantikan kabar terbaru selanjutnya dari The International 7 mengenai main event playoff hanya di portal  berita games Indonesia kesayangan Anda, Kabargames.id!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved