S. Riyadi · Published 15 October 2020

Siap Rilis, Ini Fitur Need For Speed Hot Pursuit Remastered

Home > Artikel > Console > Siap Rilis, Ini Fitur Need For Speed Hot Pursuit Remastered

Bagi kamu yang menyukai game dengan genre balapan, ada kabar gembira buat kamu. Developer game, EA akhirnya secara resmi mengumumkan salah satu game andalan mereka yang akan segera hadir menyapa para penggemar. Yap, EA telah resmi membocorkan terkait rilisnya Need for Speed: Hot Pursuit Remastered yang akan hadir bulan depan.

Sebelumnya, perbincangan terkait hadirnya Need for Speed: Hot Pursuit Remastered ini telah lama mendenggung di telingga para pecinta game balap. Salah satu game besutan EA itu telah lama dinanti oleh para gamer, khususnya pecinta balapan dan mobil-mobilan (kecuali Tayo).

Pada dasarnya, Need for Speed: Hot Pursuit ini pernah mengisi hati para gamer. Hanya saja kali ini EA mengolah kembali game tersebut dalam bentuk remastered untuk memanjakan para pemain. Ada banyak hal baru yang akan kamu temukan saat memainkannya nanti.

Seri Hot Pursuit dari Need for Speed menjadi salah satu game yang sudah lama dinanti. Pasalnya, dalam game ini pemain tidak hanya disiapkan untuk beradu kecepatan, tetapi juga aksi kejar-kejaran dengan polisi yang cukup menegangkan. Lantas, pembaharuan apa saja yang ada dalam Need for Speed: Hot Pursuit Remastered? Berikut Kabar Games beberkan beberapa hal baru yang siap memanjakan kamu.

Visualisasi Semakin Tajam

Visualisasi Semakin Tajam

Hal pertama dari Need for Speed: Hot Pursuit yang siap memanjakanmu adalah dari segi visual. Pada seri Need for Speed tahun 2020 ini, EA siap menghadirkan efek visual yang semakin tajam dan membuat para pemain betah melihatnya. Dengan dukungan dua pengembang sekaligus, yakni Stellar Entertainment dan Criterion Games, Need for Speed: Hot Pursuit Remastered siap membuat kamu para pecinta game balapan terpesona dengan visualisasi yang ditampilkan.

EA mengembangkan aspek ketajaman refleksi, bayangan dan juga tekstur permainan menjadi lebih tajam. Hal itu juga untuk mendukung layar resolusi 4k dan 60 Fps yang akan ada dalam seri ini. Dengan berbagai pembaruan dari segi visual, Need for Speed: Hot Pursuit Remastered ini tampaknya memang benar-benar ingin menarik perhatian para gamer.

Crossplay Multiplayer

Crossplay Multiplayer

Selain dari segi visual, EA juga akan menghadirkan fitur baru pada Need for Speed: Hot Pursuit Remastered. Di antaranya adalah fitur Crossplay Multiplayer yang dapat menyambungkan dengan pemain lain. Dengan hadirnya fitur Cross Play Multiplayer, kamu dapat terhubung dengan pemain lain meski dari platform yang berbeda.

Game Need for Speed: Hot Pursuit Remastered ini bisa kamu mainkan di berbagai macam platform seperti PC, PS4 dan juga Xbox One. Berkat pembaruan pada fitur Cross Play Multiplayer ini, kamu bisa bersaing dengan pemain lain yang tersambung secara online. Dengan begitu, balapan yang akan kamu mainkan akan semakin seru dan menegangkan. Karena memungkinkan kamu untuk bermain dengan banyak orang dari seluruh dunia.

Fitur Autolog

Fitur Autolog Need For Speed Hot Pursuit Remastered

Tidak hanya fitur Cross Play Multiplayer, fitur Autolog juga dapat memungkinkanmu untuk bertanding dengan pemain lain. Bedanya, jika fitur Cross Play Multiplayer mengharuskan kamu online bersamaan dengan pemain lain, pada fitur Autolog hal itu tidak diperlukan. Cara kerja dari fitur Autolog ini adalah sistem akan merekomendasikan event dan tantangan yang juga dimainkan oleh pemain lain.

Jika kamu mengambil event atau tantangan yang sama dengan apa yang dimainkan oleh pemain lain, kamu bisa bersaing nilai dengan pemain tersebut. Jadi, kamu dan pemain lain tidak harus online secara bersamaan. Asalkan kalian berada pada event atau tantangan yang sama, meski waktu online-nya berbeda, kalian masih bisa berkompetisi.

Kustomisasi Mobil

Kustomisasi Mobil Need For Speed Hot Pursuit Remastered

Sebagai game dengan tema balapan, tentunya game balap ini tidak dapat dipisahkan dengan yang namanya mobil. Pada seri Hot Pursuit kali ini, EA melakukan banyak pembaruan pada mobil-mobil yang akan digunakan.

Pemain dapat mengkustomisasi mobil yang akan digunakannya untuk balapan sesuai dengan yang diinginkan. Salah satunya, Stellar Entertainment merasa bahwa pemain akan lebih senang berlama-lama dengan urusan mobil. Karena itu, tampilan mobil yang keren dan elegan menjadi daya tarik tersendiri untuk para pemain.

Mode Foto

Tidak hanya soal fitur, dalam sri paling gress ini EA juga menghadirkan mode foto dalam Need for Speed: Hot Pursuit Remastered. Mode foto pada seri kali ini telah diperbarui dari versi sebelumnya. Jadi, akan ada banyak tampilan menarik yang siap memanjakanmu.

Mode Most Wanted dan Arms Race

Mode Most Wanted dan Arms Race

Ada yang berbeda dari seri terbaru ini. Selain memasukkan fitur DLC yang telah ada pada versi sebelumnya, pada seri Hot Pursuit kali ini akan hadir pula fitur baru yang dikemas dalam mode Most Wanted dan juga Arms Race. Overall, dengan hadirnya fitur dan dua mode baru pada seri ini, diharapkan dapat menarik dan memikat perhatian para game.

EA secara resmi telah mengumumkan bahwa Need for Speed: Hot Pursuit ini akan rilis pada 6 November 2020 mendatang. Bagi kamu yang sudah tidak sabar memainkannya, kamu bebas memilih platform mana saja yang akan kamu gunakan. Karena game kejar-kejaran ini akan hadir untuk banyak platform. Mari duduk manis, tunggu kehadiran dan rasakan keseruannya.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved