S. Riyadi · Published 28 September 2020
Home > Artikel > Console > PS5 VS XBox Series X Manakah yang Lebih Layak Dibeli?
Ketika kalian bermain game, perangkat apa yang kalian gunakan? Play Station (PS), smartphone, Nintendo atau Xbox? Semua tentunya memiliki kekurangan dan kelebihan sendiri-sendiri. Begitu juga dengan kenyamanan dalam memainkannya. Persaingan antara PS5 dengan XBox Series X sering kali menjadi perbincangan di kalangan gamer.
Perangkat untuk bermain gim besutan Sony dan Microsoft itu terus menciptakan dan mengembangkan perangkat untuk para gamer. Sampai saat ini, Sony telah mengeluarkan banyak jenis PS, yang terakhir adalah PS 4. Sementara XBox besutan Microsoft terakhir mengeluarkan XBox One.
Bulan November 2020 yang akan datang, kedua raksasa konsol tersebut akan meluncurkan konsol game terbarunya. Sony yang telah lama menukangi Play Station akan merilis versi terbarunya, yakni PS 5. Sementara Microsoft akan memasarkan produk terbarunya, XBox Series X. Lalu, manakah yang lebih unggul? Berikut spesifikasinya.
BACA JUGA :
Hal pertama yang menjadi perhatian gamer ketika ingin menggunakan konsol game adalah dengan melihat CPU-nya. CPU menjadi otak sekaligus pusat utama dari pengoperasisan sebuah konsol game. Dari aspek CPU ini, XBox Series X nampaknya sedikit lebih unggul dibandingkan dengan PS 5.
Pasalnya konsol game besutan Microsoft tersebut sudah menggunakan AMD Zen 2 dengan clock speed yang mencapai 3,8 GHz. Sama-sama menggunakan prosesor AMD Zen, kecepatan yang dimiliki XBox Series X itu sedikit lebih tinggi dari milik PS 5. Clock speed yang ditanamkan pada PS 5 hanya berkecepatan 3,5 GHz.
Tidak hanya dari aspek CPU, XBox juga masih unggul pada bagian kartu grafis (GPU). XBox Series X tersebut sudah ditanamkan sebuah Custom AMD Radeon RDNA Navi yang mempunyai 52 Compute Units (CUs) setiap kecepatan 1,825 GHz dengan kekuatan komputasi yang mencapai 12 Teraflops.
Sedangkan PS 5 dibekali GPU Custom AMD Radeon RDNA Navi yang hanya memiliki 36 Compute Units (CUs) dengan daya komputasi 10,28 Teraflops pada kecepatan 1,825 GHz. Hanya saja, keunggulan dari segi GPU ini berlandaskan spesifikasi semata.
PS 5 tentunya memiliki gaya arsitekut yang berbeda dalam pembuatan grafik. Untuk mengetahui kualitasnya, hal itu baru bisa dibuktikan ketika kalian sudah mencobanya untuk bermain gim nantinya. Kalian bisa melihatnya dari grafik gim-gim yang kalian mainkan.
BACA JUGA :
Dari segi ruang penyimpanan data (storage), XBox Series X masih unggul dibandingkan dengan PS 5. Konsol game besutan Sony tersebut dibekali dengan ruang penyimpanan sebesar 825 GB. Angka itu masih kalah dibandingkan dengan XBox Series X yang dibekali dengan kapasitas mencapai 1 TB. Meski begitu, PS 5 memiliki Play Station Now dan Project xCloud sebagai solusi pembersih cloud. Hal itu menjadikan perbedaan ruang penyimpanan pada kedua konsol game tersebut tidak terlalu berpengaruh.
Pada aspek Random Access Memory (RAM), kedua konsol game besutan Sony dan Microsoft itu tidak memiliki perbedaan. Baik PS 5 maupun XBox Series X sama dibekali dengan RAM sebesa 16 GB. Angka tersebut sudah sesuai untuk mendukung beragam macam gim dengan ruang penyimpanan masing-masing
Hal yang tak kalah penting dari bermain sebuah gim adalah resolusi layar. Hal tersebut berpengaruh pada kenyamanan para gamer ketika bermain gim. Karena itu, pada PS 5 dan XBox Series X ini, keduanya bisa dimainkan pada resolusi 4K dan 8K.
Pada aspek yang satu ini, PS 5 jauh lebih unggul dibandingkan dengan XBox Series X. Konsol game besutan Sony itu memiliki kecepatan data mencapai 5,5 GB per detik. Jadi, kalian tidak perlu menunggu waktu lama untuk loading sebuah gim. Sementara itu, kecepatan data yang dimiliki XBox Series hanya mencapai 2,4 GB per detik.
Jauh di bawah kecepatan PS 5. Hal itu menjadikan waktu menunggu loading sebuah gim dari XBox jauh lebih lambat dibandingkan dengan PS 5. Selain beberapa spesifikasi di atas, baik PS 5 maupun XBox Series X, keduanya sudah ditanamkan sebuah teknologi yang mampu menciptakan cahaya dan bayangan supaya terlihat lebih baik.
Nama dari teknologi itu adalah Ray-Tracing. Dengan Ray-Tracing tersebut, efek yang dihasilkan dalam gim akan terlihat lebih keren. Selain itu, Ray-Tracing juga menawarkan audio 3D untuk membuat efek suara yang jauh lebih menawan.
Dari segi harga, keduanya sama-sama dibanderol dengan harga 499 dolar Amerika atau sekitar 7,4 juta rupiah. Kalian bisa menabung mulai dari sekarang jika ingin mendapatkan salah satu atau kedua konsol game tersebut. Melihat penjualan tipe konsol game sebelumnya, Sony nampaknya lebih unggul dibandingkan dengan Microsoft. Pada penjualan PS 4, Sony mampu menjual konsol game tersebut kepada 111 juta pengguna. Angka itu jauh lebih tinggi dibandingkan dengan XBox One besutan Microsoft yang hanya terjual sebanyak 51 juta unit.
Mengenai tanggal rilis, baik PS5 maupun XBox Series X nantinya akan sama-sama resmi dirilis pada bulan November 2020 mendatang. Microsoft akan lebih dahulu merilis XBox Series X ke pasaran pada 10 November 2020. Dua hari setelah itu, Sony akan memperkenalkan PS 5 kepada khalayak di negara tertentu. Barulah pada 19 November 2020 nantinya Sony akan memasarkannya secara global.
Bagaimana, kalian tertarik untuk membeli PS5 atau XBox Series X? Tentunya kalian harus menyiapkan uangnya terlebih dahulu, melihat harganya yang tidak bisa dibilang sedikit. Mari mulai menabung dari sekarang dan segera nikmati permainannya.
Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!
Hot News
See All5 Cheat COC No Root Terbaru di 2021, Dijamin Works!
Yoko Widito - 18 January 2022
Kunci Jawaban Brain Test Terbaru dari Level 1 - 270
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Tebak Tebakan 2020 dari Level 1 - 200
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Brain Out Terbaru dari Level 1 - 221
Juant Setiawan - 14 December 2021
Oploverz: Cara Download Anime, Fakta & Kelebihan
Reza Pratama - 14 December 2021
30 Karakter Anime Terkuat & Overpower, Siapa No. 1?
Aziza Larasati - 14 December 2021