S. Riyadi · Published 28 July 2021

Pendaftaran Dibuka! Ini Rincian Info Turnamen UECS Season 5

Home > Artikel > Free Fire > Pendaftaran Dibuka! Ini Rincian Info Turnamen UECS Season 5

Turnamen UECS (UPoint Esports Competitive Series) kembali membuka pendaftaran. Turnamen e-sports yang sudah menginjak Season 5 ini telah membuka pendaftaran sejak, Senin, 26 Juli 2021 kemarin dan akan berakhir hingga 15 Agustus mendatang.

Simak informasi seputar Turnamen UECS Season 5 hasil yang merupakan hasil kerjasama UPoint dan IndiHome berikut ini. Sama seperti tahun sebelumnya, UECS Season 5 membuka pendaftaran secara gratis tanpa dipungut biaya sepeserpun.

Turnamen UECS Season 5

Kompetisi ini secara khusus akan mempertandingkan team komunitas melawan team konten kreator. Dimana setiap team yang berhasil lolos ke babak Grand Final nantinya akan dipertemukan dengan konten kreator ternama untuk memperebutkan total hadiah uang tunai sebesar Rp 50.000.000.

Untuk menentukan pemenang, dalam turnamen UECS Season 5 ini semua Match yang akan dipertandingkan menggunakan Map : Random dan hanya bermain 1 Match saja. Sementara untuk penilaian dinilai berdasarkan Total Point (Rank + Jumlah Kills). Dimana apabila  beberapa team mendapatkan total poin sama, maka placement yang akan diutamakan.

Pembukaan pendaftaran Turnamen UECS Season 5 ini berlaku untuk umum. Artinya, semua kalangan boleh mengikuti turnamen gratis ini. Mulai dari awam, amatir hingga team profesional boleh mengikuti ajang ini.

Mulailah untuk mendaftar dari sekarang, karena hanya 20.736 team saja yang bisa bertanding di fase Open Qualifier UECS Season 5. Adapun untuk bisa mengikuti turnamen ini ada sejumlah syarat yang harus kalian penuhi. Berikut syarat dan ketentuan Turnamen UECS Season 5:

Syarat & Ketentuan:

Syarat & Ketentuan trunamen UECS SEASON 5

Follow Instagram:

Subscribe Youtube Upoint Esport

Masih mengadopsi season sebelumnya, pada season 5 ini turnamne akan di bagai kedlam dua babak dualifikasi, yaitu Group Stage Qualifier dan Scrimmage Qualifier. Dimana Scrimmage Qualifier menjadi kualifikasi dari team komunitas. Sedangkan Stage Qualifier terdiri dari konten kreator dan profesional yang terbagi menjadi 4 grup.

Pada fase Group Stage Qualifier, dua team teratas berhak melaju ke babak final. Sementara terbaik ketiga sampai kelima maish harus beradu nasib dengan 12 team lain dari Scrimmage Qualifier di babak Playoffs. Team yang berhasil menang berhak atas tiket ke babak final Turnamen UECS Season 5.

Turnamen UECS Season 5 hadir memberi semangat kepada para pemain baik itu individu maupun komunitas untuk terus berkompetisi secara sehat. Selain itu, hadirnya turnamen ini mampu meningkatkan pengalam dan jam terbang para pemain. Mengingat event ini bebas diikuti semua kalangan, tidak menutup kemungkinan akan lahir pemain -pemain baru non profesional yang mampu menjadi pemain profesional.

Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita dan fakta, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Kamu juga bisa bergabung bersama kami di dalam Channel Discord Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved