Maya Idruss · Published 15 September 2017
Home > Artikel > Arena Of Valor > OPPO F3 Gratis Buat yang Mau Main Arena of Valor!
Bagi penggemar game MOBA Arena of Valor (AOV), ada berita bagus nih! Anda bisa mendapatkan skin gratis sekaligus kesempatan dapatkan smartphone OPPO F3 gratis!
Dikenal dengan jargon ‘Selfie Expert’, OPPO juga mencoba buktikan keandalan perangkatnya untuk game online. OPPO diketahui bekerja sama dengan game MOBA Arena of Valor yang diklaim sebagai no. 1 Mobile MOBA games se-Asia. Pihak Garena juga menyambut postif kerja sama ini.
BACA JUGA :
"AOV merupakan platform game online yang sedang berkembang di Indonesia. Kami tak hanya bekerjasama untuk mengadakan event offline pertandingan, namun juga memberi kesempatan bagi konsumen yang membeli perangkat OPPO F3 mulai dari bulan September 2017 untuk mendapat banyak keuntungan yang diberikan dari kerjasama strategis antara OPPO dan AOV," ujar Alinna Wenxin, Marketing Director OPPO Indonesia, dikutip dari laman DetikINET.
“Secara global, industri game telah berkembang sangat pesat dan Garena selaku publisher game AOV berkomitmen untuk terus dapat memberikan event dan layanan yang terbaik bagi semua user. Kali ini, kami merangkul OPPO, salah satu brand handphone terbesar di Indonesia, untuk menghadirkan event-event spesial. Salah satunya dengan bermain game AOV berkesempatan mendapatkan OPPO F3 dari item drop di dalam game. Kerjasama strategis ini bertujuan untuk bersama-sama mengembangkan industri game khususnya dan memberikan layanan terbaik bagi konsumen kedua produk ini.” kata Hans Saleh, Product Manager Garena AOV Indonesia seperti dikutip dari laman Tabloid Pulsa.
Kerjasama ini dilakukan OPPO untuk membuktikan jika smartphone keluarannya, terutama OPPO F3 memiliki kemampuan mumpuni dalam memainkan game online sekelas AOV.
Kesempatan ini dimanfaatkan OPPO untuk membuktikan perangkatnya, terutama OPPO F3, memiliki kapabilitas menjalankan game online seperti Arena Of Valor. OPPO F3 diketahui memiliki kombinasi CPU dan GPU yang baik didukung dengan kapasitas baterai yang cukup besar untuk bermain AOV. Selain itu layar OPPO F3 juga cukup besar sehingga memberikan kenyamanan saat menggunakan hero dalam pertarungan dan kepuasan tersendiri bagi para pemain.
Kerjasama strategis OPPO dan AOV ini akan memberikan skin Sharpshooter Violet gratis bagi konsumen yang membeli smartphone OPPO F3 pada periode 14 September – 31 Oktober 2017. Cara klaim skin gratis ini juga sangat mudah! Anda bisa melakukannya lewat website http://aov.OPPOmobile.id/
Selain itu, seluruh pemain AOV juga berkesempatan mendapatkan OPPO F3 gratis pada 21 – 23 September 2017 yang bisa diperoleh dari item drop pada permainan dan sifatnya acak. Ada 15 smartphone OPPO F3 yang tersedia selama event ini berlangsung.
Kerja sama ini merupakan langkah awal OPPO untuk menggarap pasar game online. Kedepannya, OPPO dan AOV akan melakukan berbagai kerja sama strategis lainnya baik melalui aktivitas offline ataupun online di dalam game.
BACA JUGA :
AOV sendiri sudah tersedia di Indonesia sejak Juli 2017. Game MOBA yang awalnya bernama Mobile Arena ini sudah mengadakan banyak turnamen online dalam rangka mempromosikan game ini untuk pasar Indonesia. Seperti misalnya Battle of Valor 2017 yang memperebutkan hadiah Rp 7 miliar rupiah serta turnamen Point Blank Ladies Championship 2017.
Saat ini AOV menjadi salah satu game online yang tengah naik daun dan digemari gamers dari seluruh dunia. Tak hanya berhasil mendapat peringkat tinggi di Play Store, AOV juga diklaim menjadi Mobile MOBA se-Asia. Pantau terus Kabar Games untuk tahu perkembangan AOV di Indonesia sekaligus berita games terupdate lainya. Ada juga berita gadget terbaru, review hingga tips & trik pemakaian smartphone.
Hot News
See All5 Cheat COC No Root Terbaru di 2021, Dijamin Works!
Yoko Widito - 18 January 2022
Kunci Jawaban Brain Test Terbaru dari Level 1 - 270
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Tebak Tebakan 2020 dari Level 1 - 200
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Brain Out Terbaru dari Level 1 - 221
Juant Setiawan - 14 December 2021
Oploverz: Cara Download Anime, Fakta & Kelebihan
Reza Pratama - 14 December 2021
30 Karakter Anime Terkuat & Overpower, Siapa No. 1?
Aziza Larasati - 14 December 2021