S. Riyadi · Published 30 October 2021

9 Karakter Anime dengan Penampilan Tercantik dan Terseksi

Home > Artikel > Anime > 9 Karakter Anime dengan Penampilan Tercantik dan Terseksi

Siapakah karakter anime tercantik yang pernah ada? Selain karakter-karakter protagonis, antagonis, terbodoh, terpintar, terganteng, terkaya dan terkuat. Anime yang banyak diisi karakter-karakter cantik dan seksi yang jarang diketahui. Tidak hanya sekedar cantik, tapi karakter ini juga memiliki body dan kemampuan luar biasa.

Jika kalian ingin tahu siapa saja karakter anime tercantik waifu sejuta umat 2021 yang bikin jatuh hati, jangan lewatkan rekomendasi yang akan Kabar Games rangkum khusus untuk kalian para wibu berikut ini.

Mirai Kuriyama - Kyoukai no Kanata

Mirai Kuriyama - Kyoukai no Kanata

Karakter anime tercantik pertama jatuh kepada Mirai Kuriyama. Tidak hanya cantik, Mirai Kuriyama juga mempunyai kelebihan memanipulasi darahnya sendiri atau yang dikenal dengan blood manipulation. Sayangnya, kemampuan unik ini kerap membuat Mirai mengalami anemia selepas melakukan pertarungan sengit.

Terlahir dan tumbuh sebagai orang miskin kehidupan Mirai cukup menyedihkan. Betapa tidak, setiap hari ia hanya bisa makan udon dan ramen. Jika ia tidak mempunyai uang untuk membeli makanan ia akan mengikuti lomba makan mie katsudon yang digelar secara gratis.

Vivy - Vivy: Fluorite Eye's Song

karakter anime tercantik Vivy - Vivy: Fluorite Eye's Song

Entah benar atau tidak Vivy kerap dianggap sebagai karakter anime waifu sejuta umat. Vivy adalah salah satu karakter anime tercantik yang memiliki kemampuan bernyanyi. Ia memiliki tubuh ideal dan suara yang merdu. Karena bakatnya ini ia memiliki misi membahagiakan orang lain dengan nyanyiannya.

Ia juga memiliki misi lain untuk membantu Matsumoto dalam menyelamatkan dunia dari kehancuran di masa mendatang yang mana kan terjadi pembantaian yang dilakukan para AI kepada para manusia 100 tahun mendatang. Serupa dengan Mirai, tokoh utama dalam serial Vivy: Fluorite Eye's Song juga pandai bertarung.

Erza Scarlet - Fairy Tail

Erza Scarlet - Fairy Tail

Sebetulnya, serial Fairy Tail tidak kekurangan karakter cantik, namun menurut Kabar Games, Erza lah yang tercantik dan terseksi. Bukan tanpa alasan, selain menarik secara fisik, penyihir Kelas S Fairy Tail yang juga menjadi anggota Tim Natsu ini juga memiliki kharisma yang cukup besar. Sampai-sampai anggota serikat lain tidak berniat berbuat buruk kepadanya.

Satu hal unik dari Erza yang mungkin disukai para waibu, yaitu ia tidak sungkan untuk melepas semua pakaiannya saat mandi bersama rekan sesama guild-nya. Bahkan ia membiarkan orang yang mengintip tubuh seksinya.

BACA JUGA :

    Akame - Akame Ga Kill

    Akame - Akame Ga Kill

    Karakter anime tercantik berikutnya jatuh kepada Akame dari serial anime terpopuler Akame Ga Kill. Meski penampilan gadis berambut hitam panjang ini di Akame Ga Kill cukup singkat, tapi kecantikan Akame cukup memikat. Akame adalah tokoh utama yang memiliki pembawaan yang dingin dan serius dalam segala hal.

    Namun, meski begitu Akame begitu perhatian terhadap rekan-rekannya. Ia bahkan tidak sungkan mendidik teman-temannya agar kuat menghadapi masalah. Sama halnya wanita lain, Akame juga mempunyai selera makan cukup besar, ia bahkan bisa menyantap ikan dan daging dalam jumlah sangat banyak. Tapi anehnya bentuk badan Akame tetap ideal. Dengan kemandirian yang dimilikinya Akame layak dijadikan waifu.

    Nao Tomori - Charlotte

    karakter anime tercantik Nao Tomori - Charlotte

    Tak salah rasanya jika memasukan Nao Tomori kedalam deretan karakter anime tercantik dan terseksi. Tokoh utama dalam serial anime Charlotte ini selain memiliki paras cantik, badan mungil dan kulit mulus juga memiliki kepribadian supel. Sayangnya, Nao Tomori memiliki satu kekurangan yaitu mudah marah.

    Ada hal unik yang dari seorang Nao Tomori. Ketua OSIS di SMA Hoshinoumi ini tak pernah lepas dari kamera yang selalu dibawanya kemanapun pergi. Ia dikenal memiliki kekuatan khusus yang dapat menghilang di hadapan orang yang tidak ia sukai. Namun, terlepas dari segala kekurangan yang ada Nao Tomori tetap layak direkomendasikan sebagai waifu para otaku.

    Mikasa Ackerman - Attack on Titan

    Mikasa Ackerman - Attack on Titan 

    Kalian tentu setuju bahwa cantik itu relatif, dan cantik itu tidak melulu soal fisik. Dengan kepribadian dan kecerdasan yang dimiliki seseorang bisa terlihat cantik. Hal itulah yang terjadi pada Mikasa Ackerman. Meski secara fisik Mikasa kalah cantik dibanding karakter lain tapi ia adalah wanita super tangguh dan memiliki kecerdasan yang tiada duanya. Tokoh protagonis wanita dalam serial anime atau manga Attack on Titan ini juga mempunyai kepribadian yang baik. Misalnya, ia akan melakukan apa saja demi melindungi Eren.

    Nishimiya Shouko - Koe no Katachi

    Nishimiya Shouko - Koe no Katachi

    Jika standar kecantikan wanita adalah berwajah oval, berambut panjang, bermata lebar maka Nishimiya Shouko adalah kandidat dan layak dijadikan waifu. Mengapa Nishimiya layak menjadi waifu? Mari kita bahas. Otaku mana yang tidak ingin menjadikan Nishimiya sebagai waifu.

    Nishimiya adalah karakter pendiam dan ramah. Kesabaran terlihat sejak ia masih kecil, dimana ketika duduk di bangku SD ia sering mendapat perlakuan tidak menyenangkan, seperti bully oleh teman-teman sekelasnya. Alai-alih membalas perlakuan buruk tersebut justru memilih diam tidak melawan. Bukan tanpa alasan, Nishimiya melakukan semua itu karena ia ingin tetap menjaga hubungan baik dan interaksi dengan teman-temannya.

    Megumi Kato - Saenai Heroine no Sodatekata

    karakter anime tercantik Megumi Kato - Saenai Heroine no Sodatekata

    Wanita natural memang mempunyai pesona dan daya tarik tersendiri. Melihat wanita yang cantiknya natural memang sangat menyenangkan ya. Nah, jika kalian para wibu Ingin melihat wanita yang cantiknya natural maka Lihatlah Megumi Kato. Kemunculan Megumi pada serial Saenai Heroine no Sodatekata memang tidak akan pernah terlupakan. Megumi terlihat sangat cantik meski hanya mengenakan pakaian sederhana dan apa adanya.

    Rambut hitam dengan ponytail yang ia banggakan makin membuatnya terlihat manis dan susah dilupakan. Kenaturalan Megumi tidak hanya pada wajah dan cara berpakaiannya saja, bahkan saking naturalnya Megumi selalu berbicara tanpa ekspresi, sehingga sulit bagi lawan bicaranya untuk menebak perasaan Megumi, apakah ia sedang marah, sedih, atau bahagia. Tapi justru cewek seperti itulah yang enak dijadikan waifu.

    Rem - Re: Zero

    karakter anime tercantik Rem - Re: Zero

    Selain Megumi, karakter anime tercantik lain yang juga memiliki pesonanya tersendiri adalah Rem dan serial Re Zero. Wanita berambut biru ini memiliki seorang kembaran bernama Ram yang memiliki rambut berwarna merah. Berbeda dengan Megumi yang natural, Rem adalah manusia setengah iblis. Sebagaimana makhluk-makhluk setengah iblis yang lain Rem juga terlahir dengan kekuatan yang hebat. Ia dikenal dengan kekuatan water magic dan healing magic.

    Nantikan terus informasi terbaru seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Kamu juga bisa bergabung bersama kami di dalam Channel Discord Kabar Games. Jangan lupa tinggalkan komentar kalian ya!


    © 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved