S. Riyadi · Published 29 September 2020
Home > Artikel > Mobile Game > Kabulkan Permintaan Fans, The Sims 4 Hadirkan Update Terbaru
Electronic Art (EA) dan Maxis melakukan update salah satu game besutannya, The Sims 4. Kedua developer tersebut menambahkan beberapa fitur baru untuk meningkatkan kualitas game simulasi kehidupan ini. Game yang sudah rilis cukup lama ini terbilang masih eksis sampai sekarang di hadapan para gamer.
Meski sudah lama, EA dan Maxis terus meng-update The Sims 4 untuk memanjakan para pemain. Lantas, apa saja yang dihadirkan pengembang ke dalam game ini? Berikut fitur-fitur terbaru The Simps 4.
Salah satu update terbaru pada The Sims 4 adalah munculnya karakter pemadam kebakaran. Sebenarnya karakter yang satu ini sempat ada di The Sims versi lawas. Kehadirannya di The Simps 4 untuk memperkenalkan kembali adanya karakter pemadam kebakaran dalam game.
Fitur pemadam kebakaran ini akan beraksi ketika ada Simmer yang menekan sebuah tombol api. Namun, ada sedikit keunikan dalam penggunaan fitur ini, yaitu pemicu kebakaran dapat ditimbulkan oleh Simmer yang sedang buang air kecil. Bagaimana bisa hanya dengan buang air kecil dapat menyebabkan kebakaran?
Setiap kali seorang Simmer buang air kecil di toilet, terkadang hal itu dapat menyemburkan api. Ketika Simmer itu menekan api tersebut, maka para pemadam kebakaran akan datang untuk memadamkannya. Cukup menarik bukan?
BACA JUGA :
EA dan Maxis meluncurkan fitur berupa paket ekspansi untuk meng-update The Sims. Paket ekspansi ini berisi gaya hidup eco atau Eco Lifestyle. Paket ekspansi tersebut telah diluncurkan sejak 5 Juni 2020 lalu. Penambahan paket ekspansi itu, Simmer sebutan gamer The Sims tidak perlu menghapus base dasar dari The Simps yang telah dimiliki.
Hanya saja fitur ini bisa dimanfaatkan jika sebelumnya Simmer telah memiliki base game dari The Simss 4. Karena disebut dengan Eco Lifestyle, maka arena yang digunakan untuk fitur ini adalah Evergreen Harbour. Arena ini berupa sebuah kota dengan pemberdayaan sumber energi alternatif dan berkelanjutan sebagai fokus utama.
Dengan menggunakan Eco Lifestyle ini, kalian akan diajak untuk membiasakan hidup sehat. Contohnya seperti menggunakan bahan berkelanjutan dan membuang sampah pada tempatnya. Dengan aktivitas-akstivitas seperti itu, Evergreen Harbour akan tampak bersih dan sehat.
Sebaliknya, jika kalian melakukan aktivitas yang bersifat negatif seperti pencemaran lingkungan, kondisi kualitas Evergreen Harbour akan memburuk. Semua kembali pada cara kalian memainkan peran Sims dalam permainan. Untuk mendapatkan Eco Lifestyle tersebut, kalian harus merogoh kocek sebesar 34,99 dolar Amerika atau sekitar 560 ribu rupiah. Harga itu belum termasuk untuk base game-nya, melainkan hanya untuk paket ekspansi itu.
Jika ingin mendapatkan base game-nya, kalian harus merogoh kocek kembali. Paket ekspansi itu bisa diterapkan untuk beberapa konsol game seperti PS 4, MAC, PC dan juga XBox. Kalian bisa mendapatkannya melalui website resmi EA, yaitu ea.com.
Fitur berikutnya ada settingan pintu No Trespassing. Fitur ini hanya bisa digunakan oleh kalian yang telah memiliki Vampires Game Pack. Adanya fitur ini adalah untuk menghindari gigitan oleh para Vlad. Dengan mengaktifkan fitur ini, kalian bisa mengganti settingan pintu menjadi No Trespassing. Pengaturan ini akan menghalangi Vlad supaya tidak lagi bisa menyelinap dan menembus dinding seperti yang biasa ia lakukan.
BACA JUGA :
EA dan Maxis juga turut meluncurkan fitur sebuah stuff pack terbaru dalam The Sims 4, yakni Nifty Knitting. Kehadiran Nifty Knitting ini tidak terlepas dari suara fans yang menginginkan adanya stuff pack baru. Hal itu didasarkan melalui pemungutan suara yang dilakukan sejak November 2019 lalu.
Nifty Knitting ini tidak hanya menyediakan barang-barang untuk melengkapi dekorasi rumah seperti biasanya. Pada stuff pack di The Sims 4 ini, nantinya kalian akan bisa membuat rajutan yang nantinya bisa dijual melalui online shop yang bernama Plopsy.
Adanya Plopsy ini tentunya adalah hal yang baru dalam The Sims 4. Karena ini adalah kali pertama ada online shop dalam sebuah game. Hal itu tidak terlepas dengan perkembangan teknologi sekarang yang semakin maju. Tidak heran karena The Sims ini memang sebuah simulasi sebuah kehidupan dalam keseharian manusia.
Plopsy sendiri menjadi pasar kerajian online shop untuk kalian yang suka melakukan bisnis secara online. Di Plopsy ini, kalian bisa menjual bermacam-macam rajutan, mulai dari sweater, kaus kaki hingga proyek-proyek pertukangan. Kehadiran Nifty Knitting ini diharapkan bisa menjadi idola bagi para Simmer.
Pasalnya, Nifty Knitting ini merupakan keinginan kebanyakan fans The Sims untuk dihadirkan di The Sims 4 ini. Selain Nifty, fans juga menginginkan beberapa benda, nama, dan logo baru untuk disediakan pada The Sims 4. Di samping fitur-fitur di atas, kalian juga bisa meng-update CC (Custom Content) atau Mods jika memilikinya.
Sebagai informasi, Mods dan CC ini tersebar banyak di dunia maya, dan kalian bebas mengunduhnya. Fitur-fitur tambahan ini berupa pakaian, furnitur, dan yang lainnya dan dibuat oleh fans The Sims sendiri. Hanya saja, jika kalian ingin meng-update CC atau Mods ini, kalian sebaiknya mempertimbangkan waktu menunggu untuk pembaharuan kedua hal tersebut.
Supaya CC dan Mods dapat berfungsi kembali, kalian harus mengunduh pembaharuan itu. Selain itu, terkadang meng-update CC dan Mods juga dapat memengaruhi kedua hal itu sendiri. Kehadiran fitur-fitur dalam update terbaru The Sims 4 ini tentunya menarik perhatian banyak Simmer. Sebuah game simulasi kehidupan ini bisa menjadi pembelajaran untuk kehidupan di dunia nyata.
Nantikan terus informasi terupdate seputar game, gadget dan anime hanya di Kabar Games. Supaya kamu tidak ketinggalan berita, kamu bisa follow akun Instagram dan Facebook Kabar Games. Jangan lupa Kru KaGe tunggu komentar kalian ya!
Hot News
See All5 Cheat COC No Root Terbaru di 2021, Dijamin Works!
Yoko Widito - 18 January 2022
Kunci Jawaban Brain Test Terbaru dari Level 1 - 270
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Tebak Tebakan 2020 dari Level 1 - 200
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Brain Out Terbaru dari Level 1 - 221
Juant Setiawan - 14 December 2021
Oploverz: Cara Download Anime, Fakta & Kelebihan
Reza Pratama - 14 December 2021
30 Karakter Anime Terkuat & Overpower, Siapa No. 1?
Aziza Larasati - 14 December 2021