Rinaldi Syahran · Published 25 August 2017

GameStart 2017 Lebih Besar dan Baik

Home > Artikel > News > GameStart 2017 Lebih Besar dan Baik

Event tahunan GameStart pada tahun 2017 ini kembali hadir dengan konsep, dan konten yang lebih besar dan lebih baik lagi dari tahun sebelumnya. Panitia konvensi tahunan ini kembali dengan membawa AR, eSports, games board, dan konferensi bisnis Asia Tenggara perdana. GameStart 2017 merupakan konvensi games Asia Tenggara yang kembali untuk edisi keempatnya. Acara ini akan digelar pada tanggal 14 hingga 15 Oktober 2017. Tema yang dikedepankan dalam acara ini adalah Cyberpunk. Tema ini dibalut dengan konten yang lebih ramah terhadap konsumen dan terpusat pada industri.

GameStart 2017

Sekilas GameStart 2017

Rekan penyelenggara Eliphant mengadakan International Mobile Gaming Awards (IMGA) untuk edisi kedua dari penghargaan Asia Tenggara-nya diikuti dengan penyelenggaraan konferensi bisnis Asia Tenggara perdana pada tanggal 12 dan 13 Oktober 2017. Para pemain games dan industri games dapat berharap bahwa acara tahunan ini kembali dengan konten yang baru dan menarik, termasuk menampilkan games blockbuster yang akan datang, eSports, game retro, game indie, dan cosplay. Ada tambahan baru dalam acara, yakni area TabletStart Tabletop yang berukuran besar yang mana dapat dimainkan, dan bersaing dengan games board dan arcade yang baru dan populer.

Tiket GameStart 2017

Tahun ini, banyak konvensi yang berasal dari kawasan Asia akan bergabung di event tahunan GameStart, yang mana mereka semua akan menampilkan banyak pilihan konten yang berasal dari seluruh Asia. GameStart bermitra dengan BEKRAF Game Prime (Indonesia), Taipei Game Show (Taiwan), dan C3 AFA (C3 Anime Festival Asia)  yang merupakan platform acara budaya populer Jepang yang terbesar di Benua Asia.

Konvensi Jepang masuk sebagai rekan dari pemasaran dan juga konten yang menarik ke GameStart 2017 tersebut. Pengunjung dapat berharap untuk menikmati konten game indie yang berasal dari negara Taiwan dan juga Indonesia. Demikian lah berita games terbaru mengenai konvensi GameStart 2017 yang akan diselenggarakan di Indonesia. Jangan lupa sempatkan datang ke sana bila Anda memang dapat datang, karena ada perwakilan Indonesia di sana!


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved