Yoko Widito · Published 03 November 2017
Home > Artikel > League of Legends > Siapa Pemenang Final World Championship 2017 ?
Semifinal World Championship 2017 sudah berlangsung pada tanggal 28 – 29 Oktober 2017, dimana akhirnya menciptakan All Korean Final dengan meloloskan 2 tim asal Korea Selatan (LCK) dan menyingkirkan 2 Tim asal Tiongkok (LPL).
Turnamen esports League Of Legend terbesar di dunia ini akhirnya mencapai babak final dengan mempertemukan 2 tim kuat asal Korea Selatan SKT Telecom T1 (SKT) yang akan melawan Samsung Galaxy (SSG) dalam laga yang berlangsung pada hari Sabtu, 4 November 2017. Dengan ini final World Championship 2016 terulang kembali dimana SKT juga bertemu dengan SSG. Pada laga di kompetisi sebelumnya, SKT menjadi juara dunia.
Dengan hasil tersebut, maka sangat wajar kalau SKT diunggulkan untuk menjadi juara pada LoL World Championship 2017.
Perjuangan yang cukup berat harus dilewati SKT, karena mereka harus bertemu dengan tim kuat Royal Never Give Up (RNG) di semifinal dan Misfits Gaming (MSF) di perempat final.
RNG bisa dikatakan adalah lawan terberat SKT dalam turnamen ini, karena adanya ADC dan juga Mid Legendaris yang berasal dari Tionkok Xiaohu dan Uzi dalam roster RNG.
Selain menghadapi RNG, SKT juga menghadapi tim debutan dalam turnamen ini MSF yang akhirnya berhasil masuk ke dalam jajaran 8 tim terbaik di kompetisi pertama mereka
BACA JUGA :
Kalau melihat SKT, maka perjuangan SSG pada ini relatif lebih mudah dan mulus karena di babak yang sama bertemu dengan lawan yang relatif lebih mudah yaitu Longzhu Gaming (LZ) dan Team WE (WE).
Walaupun status LZ adalah juara LCK tahun ini, tapi kualitas mereka masih berada dibawah SSG, dan SSG berhasil menang tanpa balas.
Team WE sebenarnya tim yang cukup bagus,karena mereka adalah satu satunya tim yang perjalanannya paling panjang untuk dapat mencapai semifinal World Championship 2017 karena mereka memilai event turnamen ini dari babak Play-In yang merupaka babak sangat awal sebelum Group Stage. Namun mereka akhirnya harus mengakui keunggulah SSG.
Walaupun diunggulkan dalam turnamen League Of Legend World Championship 2017 tapi sebenarnya penampilan SKT tahun ini sedikit kurang konsisten dibandingkan sebelumnya, ini dikarenakan mereka harus kehilangan Bengi dan Duke dan digantkan Huni dan Peanut.
Jelas ini adalah kehilangan yang sangat besar sekali, karena Bengi adalah seorang Jungler legendaris dimana Bengi adalah satu satunya Jungler yang berhasil menjadi juara dan mendapatkan 3 piala World Championship. Dan juga Duke yang merupakan seorang Top Laner handal yang jauh lebih baik dalam kekompakan tim dan sangat mengerikan saat bertemu lawan dibandingkan yang ada sekarang, Huni yang lebih menyukai split pushing sendirian dan menjadi bulan bulanan lawan.
Sedangkan SSG masih mengandalkan roster terbaik mereka saat berlaga di final World Championship 2016, jadi secara diatas kertas SSG lebih unggul daripada SKT. Jadi SSG saat ini masih berada pada puncak kekuatan terbaik mereak.
Walaupun demikian, SKT tetap memiliki mental juara yang sangat kuat, ini dikarenakan mereka adalah juara dunia dalam 3 kali turnamen World Championship terakhir. Dan mereka juga memiliki pelatih legendaris kkOma dan Faker.
Siapakah yang nantinya akan menjadi juara dunia di ajang turnamen World Championship? Kita nantikan berita terbarunya hanya di Kabar Games.
Hot News
See All5 Cheat COC No Root Terbaru di 2021, Dijamin Works!
Yoko Widito - 18 January 2022
Kunci Jawaban Brain Test Terbaru dari Level 1 - 270
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Tebak Tebakan 2020 dari Level 1 - 200
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Brain Out Terbaru dari Level 1 - 221
Juant Setiawan - 14 December 2021
Oploverz: Cara Download Anime, Fakta & Kelebihan
Reza Pratama - 14 December 2021
30 Karakter Anime Terkuat & Overpower, Siapa No. 1?
Aziza Larasati - 14 December 2021