Rinaldi Syahran · Published 31 January 2018

Wulverblade: Game Arcade Modern Style 90an!

Home > Artikel > Console > Wulverblade: Game Arcade Modern Style 90an!

Perusahaan games Darkwind Media dan partner kerjanya Fully Illustrated membuat sebuah pengumuman tentang games mereka yang bernama Wulverblade. Bertempat di kota New York pada tanggal 30 Januari 2018, games yang satu ini diumumkan telah tersedia di Xbox One, Steam, dan Playstation 4 setelah sebelumnya mendapatkan kesuksesan besar di Nintendo Switch. Wulverblade sendiri merupakan game retro yang pada perilisannya saat ini tersedia dukungan untuk 60 FPS dan juga papan leaderboard.

Wulverblade Gameplay Trailer

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=kVI9m9BIIBg[/embedyt]

Wulverblade punya delapan level yang berisikan konten gerombolan haus darah, senjata tajam dan arena yang mematikan. Diceritakan dalam games PS4 ini bahwa Kekaisaran Romawi hendak menguasai bagian utara dari area Britannia dan memberantas suku-suku terakhir yang tersisa .

Tugas atau obyektif yang harus kamu lakukan dalam games Xbox One di sini adalah menghentikan mereka. Bunuh mereka! Kamu akan bermain sebagai Brennus, Caradoc, atau Guinevere di sini. Mereka adalah anggota keluarga yang berasal dari suku utara Caledonii. Mereka berasal dari keluarga pejuang yang telah menjadi penjaga area Britannia paling utara selama beberapa generasi.

Review Wulverblade

Wulverblade Kombo

Di game Wulverblade Kamu dipaksa untuk mempertahankan tanah air dari tentara Romawi dengan kekuatan, keberanian - dan tubuhmu. Lepaskan combo yang mematikan dan gerakan akhiran yang menghancurkan dalam rangka untuk mengubah arah pertempuran ketika kamu berjuang via delapan level yang pemandangannya dibuat berdasarkan lokasi yang sebenarnya.

Cerita yang ada di dalam game Wulverblade amat kaya dan juga terinspirasi secara historis dari dunia nyata yang dipenuhi dengan kekacauan, tindakan maniak, dan banyaknya pembunuhan.

Comment Pengembang Game

Latar Cerita

"Bermain sebagai petarung bersama dengan teman dan keluarga adalah pengalaman kuasi-religius - dan ini mendefinisikan cintaku pada games yang dibuat pada era 80-an dan pada awal 90-an," ucap Brian Johnstone, selaku founder dari Darkwind Media dan juga programmer utama dari Wulverblade.

"Dengan Wulverblade, kami memperkenalkan kepada generasi baru sebuah rasa sakit dan juga kegembiraan dari pemotongan, dan juga pemenggalan kepala."

"Di dalam Wulverblade mengandung lumayan banyak fakta sejarah dan juga baku tempur yang nyata - dan bahkan di dalam games ini menampilkan video drone yang mana dibuat di lokasi sebenarnya," ucap Michael Heald, founder Fully Illustrated dan juga creative director dari Wulverblade.

"Saya berani mengatakan bahwa bermain Wulverblade memiliki nilai - dan Anda bahkan akan belajar satu atau dua hal tentang masa lalu Britannia yang mengerikan. "

Fitur Utama Wulverblade

Penyerangan dalam Wulverblade

  • Kamu bisa merasakan mandi dalam darah musuh pada 60 FPS.
  • Ada papan peringkat online yang kamu bisa tambahkan namamu jika kamu memang mampu mengalahkan yang lainnya.
  • Grafis yang disediakan dalam games ini adalah 2D yang menakjubkan.
  • Tersedia 8 level yang dibuat secara rinci berdasarkan area sekitar Britannia Utara.
  • Terdapat sistem tempur yang unik yang diterapkan dalam pertempuran menghadapi musuh.
  • Alur cerita sejarah dan juga budaya yang kaya yang diceritakan dengan animasi yang menakjubkan.
  • Soundtrack yang ada di dalam games ini dirancang oleh perancang suara yang hebat. Perancangnya merupakan orang yang mengerjakan Wrath of the Titans dan The Dark Knight Rises.

Harga dan Ketersediaan

Harga dan Ketersediaan

Game Wulverblade telah tersedia mulai tanggal 30 Januari 2018 di PS4 dan Steam. Game Steam ini telah dirilis untuk Xbox One juga pada 31 Januari 2018. Versi retail Steam, PS4, dan juga Xbox One sudah bisa diunduh dengan membayar seharga $ 14,99.


© 2024 PT. Gudang Pelangi Indonesia. All Rights Reserved