Yoko Widito · Published 14 September 2019
Home > Artikel > News > 10 Situs Berita Game Online Terbaik di Indonesia
Kalau anda ingin menangkap banyak berita mengenai game, maka anda harus memperbanyak wawasan mengenai dunia games. Ada cukup banyak situs berita game online terbaru bermunculan di Indonesia saat ini, namun tidak banyak media yang menyajikan berita dengan ulasan terbaik.
Daftar ini hanya terbatas pada media game yang peringkatnya sudah di-track oleh Alexa. Selain itu, situs yang masuk dalam daftar ranking 10 besar ini disyaratkan berbahasa indonesia, aktif (media yang mengepos artikel setidaknya satu kali dalam satu minggu terakhir sebelum data ini dikumpulkan) dan juga isi beritanya 80% mengenai gaming. Berikut ini adalah daftar situs berita game online terbaik indonesia di tahun 2020.
BACA JUGA :
Situs Media Game Indonesia | Alexa Ranking |
---|---|
DuniaKu.net | 143 |
GGWP.id | 156 |
Kincir.com | 186 |
GameBrott.com | 211 |
DuniaGames.co.id | 353 |
KotakGame.com | 416 |
KabarGames.id | 1.001 |
JagatPlay.com | 1.952 |
GameDaim.com | 3.714 |
Gcube.id | 4.546 |
Mempunyai visi inspire creativity, Duniaku.net menyajikan banyak topik menarik di dunia games dari berbagai konsol dan platform, tidak hanya itu, duniaku juga menyajikan berbagai cerita dan ulasan menarik dari dunia anime, manga, film, toys, smartphone, laptop, dan lainnya!
BACA JUGA :
Beberapa waktu lalu Duniaku.net telah di akuisisi oleh IDNtimes, dan nantinya akan berganti domain menjadi Duniaku.com yang saat ini masih dalam tahap pengembangan. Situs ini sepertinya akan dirilis kembali dengan tampilan fresh, jadi Kamu akan merasakan pengalaman baru juga dalam mengakses situs ini nantinya.
Sedikit berbeda dengan media game lainnya, GGWP.id berkonsentrasi pada kabar seputar esports terutama counter-strike, dota 2, point blank dan overwatch. Bagi anda pecinta esports, situs ini adalah salah satu pilihan terbaik untuk menjadi pilihan mencari berita terupdate mengenai dunia gaming, khususnya esports, dari luar dan dalam negeri.
Kalau anda bosan dengan situs berita game yang begitu begitu saja, maka media berita Kincir.com bisa menjadi pilihan anda. Selain menyajikan informasi berita mengenai game dari berbagai konsol, situs berita ini juga menyajikan banyak fasilitas pendukung game yang dibutuhkan para gamers seperti seputar pc dan event event seputar esports dan juga Movie.
situs berita game ini memiliki fokus pada berita seputar berkembangangnya video game dengan rubrik berita yang sangat informatif dengan ciri khas anak muda millenial masa kini. Selain itu game brott juga menyajikan beberapa tutorial dan tips & trik seputar dunia gaming. Kamu salah satu yang sering mengunjungi situs berita ini mungkin?
Tidak hanya menyediakan berbagai berita tentang game, Dunia Games juga menyediakan berbagai download game hp. Situs Dunia games ini sendiri di support langsung oleh publisher game terkenal seperti Electronic Arts, Gameloft dan masih banyak lagi, selain itu salah satu provider kenamaan Indonesia, Telkomsel, juga berada di belakang DuniaGames.co.id.
Dalam situs Kotak Game menyajikan semua informasi terdepan dari informasi yang berhubungan dengan dunia game dan juga memberikan sarana bagi para gamers untuk menuliskan review mereka tentang game, tidak hanya itu mereka juga bisa menuliskan guide, mengirimkan foto dan masih banyak lagi.
Pendatang baru di dunia situs berita game di Indonesia ini cukup mendobrak pasar dengan menjadi satu satunya situs berita game yang ter-index di Google News (saat itu) sejak tahun 2017. Kabar Games yang memiliki slogan ”The Voice of Gamers”, bukan tanpa alasan, kini menjadi salah satu pilihan daftar situs berita game terbaik di Indonesia.
Selain game online serta berita gadget terbaru, portal game online ini juga menyediakan konten mengenai anime yang disukai oleh banyak kalangan seperti Dragon Ball ataupun Dragon Ball Heroes yang saat ini sedang booming kembali di Indonesia. Apakah Kamu termasuk salah satu pembaca setia Kabar Games?
Situs berita Jagatplay memiliki tampilan yang cukup sederhana, namun sangat lengkap dalam pemberitaannya. Mulai dari berita seputar game, review & preview game dari berbagai konsol. Hal yang menarik disini adalah anda bisa juga melihat apa yang terjadi di dunia game dalam beberapa tahun ke belakang pada kategori Time Machine.
Situs berita ini adalah salh satu situs utama media Dafunda Community Indonesia yang banyak membahas mengenai video game, seperti berita game, review game, kompetisi game, maupun edukasi mengenai video game. Selain itu, Gamedaim juga membahas mengenai gadget dan event yang mungkin saja Kamu suka. Jika kamu bosan dengan situs yang ada selama ini, maka bisa jadi Gamedaim.com menjadi pilihan Kamu berikutnya.
Gcube saat ini telah bertransformasi menjadi salah satu media video game yang Interaktif & Inovatif, dimana Gcube.id mempunyai komitmen yang kuat untuk menjadi pusat informasi terbaik bagi semua komunitas game yang ada di Indonesia. Selain review, guide dan tips dunia gaming, situs berita ini juga banyak menyediakan konten mengenai review anime dan manga.
Nah gimana Guy's, apakah referensi ini membantu kalian semua dalam memilih mana situs atau media games terbaik menurut kalian? Tetap ikuti perkembangan berita games terbaru dan terupdate di indonesia hanya di Kabar Games yah!
Hot News
See All5 Cheat COC No Root Terbaru di 2021, Dijamin Works!
Yoko Widito - 18 January 2022
Kunci Jawaban Brain Test Terbaru dari Level 1 - 270
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Tebak Tebakan 2020 dari Level 1 - 200
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Brain Out Terbaru dari Level 1 - 221
Juant Setiawan - 14 December 2021
Oploverz: Cara Download Anime, Fakta & Kelebihan
Reza Pratama - 14 December 2021
30 Karakter Anime Terkuat & Overpower, Siapa No. 1?
Aziza Larasati - 14 December 2021