Reza Pratama · Published 23 March 2020
Home > Artikel > Free Fire > Cara Beli Diamond Free Fire (FF) Pakai Pulsa di 2020
Memiliki banyak diamond di dalam game Free Fire (FF) tentu menjadi impian para pemainnya. Untuk bisa mendapatkan banyak diamond, kita perlu membelinya dengan uang ataupun pulsa. Beli diamond (DM) Free Fire pakai pulsa tentu jauh lebih praktis jika dibandingkan harus transfer bank. Lalu bagaimana cara beli diamond Free Fire (FF) pakai pulsa?
Ada berbagai cara untuk membeli diamond Free Fire (FF) dengan menggunakan pulsa. Bisa dengan langsung membelinya di dalam game atau pun lewat situs-situs top up diamond FF yang terpercaya. Lantas apa keuntungannya membeli diamond (DM)? Bukankah itu hanya membuang-buang uang? Mungkin pertanyaan ini sering terpintas di pikiran orang-orang yang tidak main Free Fire. Tapi bagi yang main FF, tentu ada sebuah kebanggaan dan kepuasan tersendiri memiliki banyak diamond. Dengan membeli diamond, karakter Free Fire di dalam game pun akan terlihat lebih keren dan memiliki kesempatan booyah lebih tinggi.
Buat kamu yang ingin beli skin pack menggunakan diamond, tapi masih merasa bingung dengan cara membelinya, Kabar Games akan memberikan step by step tentang bagaimana cara beli diamond Free Fire (FF) murah pakai pulsa di tahun 2020 ini. Cekidot!
Saat bermain game Free Fire (FF), kamu pasti pernah mencoba masuk ke dalam menu diamond meski hanya sekadar melihat-lihat paket diamond apa saja yang tersedia di sana. Karena terhambat harga atau kendala rumitnya proses pembelian, kebanyakan orang biasanya akan mengurungkan niatnya untuk membeli diamond (DM).
Nyatanya, membeli diamond (DM) tidaklah serumit yang dibayangkan. Penasaran? Berikut cara praktis dan cepat membeli diamond Free Fire (FF) di dalam game dengan menggunakan pulsa Telkomsel, XL/Axis, dan Indosat.
BACA JUGA :
Untuk mengikuti langkah-langkah di atas, ada beberapa poin yang perlu kamu perhatikan. Pembelian diamond FF hanya bisa menggunakan tiga provider saja, yakni Telkomsel, XL/Axis, dan Indosat. Dan pastikan kartu yang akan kamu gunakan untuk membeli diamond disimpan di SIM card 1.
Buat kamu yang menggunakan kartu Smartfren dan masih bingung cara membeli diamond FF pakai pulsa, kamu nggak perlu khawatir ataupun ganti kartu. Karena ada cara lain untuk bisa membeli diamond Free Fire menggunakan pulsa Smartfren. Salah satu caranya adalah lewat situs Upoint. Nah, berikut tahap-tahapnya:
BACA JUGA :
Selain bisa beli diamond Mobile Legends pakai pulsa, di Codashop juga kamu bisa melakukan top up diamond Free Fire dengan harga murah. Hanya saja perbedaannya terletak pada harga dan jumlah paket diamond yang ditawarkan. Untuk Free Fire sendiri, di sini kamu bisa membeli diamond (DM) mulai dari Rp. 1000 sampai Rp. 10.000.000. Nah, berikut cara beli diamond FF di Codashop dengan menggunakan pulsa.
Nggak susah kan beli diamond Free Fire (FF) dengan menggunakan pulsa? Ada banyak jalan menuju Roma, begitu pula dalam membeli diamond FF lewat pulsa. Tak hanya bisa di dalam gamenya saja, tetapi juga kamu bisa membelinya di situs top up diamond (DM) terpercaya seperti Tokped, Shopee, Bukalapak, dan masih banyak lagi. Tak jarang juga mereka memberikan diskon dan cashback untuk setiap pembelian diamond. Selamat mencoba!
Hot News
See All5 Cheat COC No Root Terbaru di 2021, Dijamin Works!
Yoko Widito - 18 January 2022
Kunci Jawaban Brain Test Terbaru dari Level 1 - 270
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Tebak Tebakan 2020 dari Level 1 - 200
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Brain Out Terbaru dari Level 1 - 221
Juant Setiawan - 14 December 2021
Oploverz: Cara Download Anime, Fakta & Kelebihan
Reza Pratama - 14 December 2021
30 Karakter Anime Terkuat & Overpower, Siapa No. 1?
Aziza Larasati - 14 December 2021