Rinaldi Syahran · Published 02 August 2017
Home > Artikel > Dota 2 > AdmiralBulldog Gagal ke The International 2017
Setelah tidak aktif dalam dunia games MOBA DotA 2 Pro sebagai pemain, AdmiralBulldog aktif sebagai Streamer, dan atau Youtuber Games. Profesi barunya tersebut membawanya kepada pekerjaan “English Broadcaster Talent” pada turnamen The International 7 yang ditawarkan oleh Valve.
Semua orang, termasuk AdmiralBulldog dan pacarnya mengira, bahwa ia akan baik-baik saja dan akan menjadi salah satu Broadcaster. Namun semua itu tidak lah demikian, karena AdmiralBulldog gagal ke The International 2017.
Penyebabnya adalah ia dilarang memasuki Amerika Serikat pada 31 Juli 2017 setelah sampai dengan selamat di bandara internasional di Amerika Serikat. Dirinya dilarang masuk ke Amerika Serikat setelah dicek selama 5 setengah jam oleh pihak imigrasi USA. Alasan AdmiralBulldog dilarang masuk ke Amerika Serikat adalah karena ia tidak memiliki visa kerja.
AdmiralBulldog tidak tahu, dan tidak diberi tahu oleh pihak Valve bahwa ketika memasuki Amerika Serikat dan bekerja untuk Valve di sana memerlukan visa kerja. Selama ini yang dia lakukan adalah menggunakan visa B1/B2 ketika hanya bekerja dalam waktu sebentar saja pada sebuah event DotA 2.
Dalam pemeriksaan, ia sempat diminta menghubungi Valve oleh pihak imigrasi. Namun, tidak ada seorang pun yang menjawab. Ada kemungkinan bila pihak Valve menjawab, maka AdmiralBulldog akan tetap dapat memasuki Amerika Serikat, dan menjalankan pekerjaannya sebagai broadcaster di TI7.
Setelah tidak diperbolehkan masuk ke Amerika Serikat, Admiral dipersilahkan untuk sesegera mungkin meninggalkan bandara. Saat itu ada pesawat menuju ke Amsterdam, dan harus diambil oleh dirinya, dan pacarnya. Akhirnya AdmiralBulldog dan pacarnya harus ke Amsterdam, dan bermalam di sana untuk kemudian melanjutkan perjalanan ke Gothenburg.
Atas kejadian ini, Admiral kecewa kepada Valve, dan dirinya sendiri karena tidak mengetahui prihal visa kerja. Oleh karena masalah ini, penyelenggaraan turnamen internasional games Steam DotA 2 The International diharapkan salah satu fansnya untuk dikembalikan ke Eropa lagi.
Demikian lah berita games terbaru mengenai AdmiralBulldog gagal ke The International 2017. Nantikan berita terbaru tentang MOBA DotA 2, dan AdmiralBulldog lainnya hanya di Kabar Games ya!
Hot News
See All5 Cheat COC No Root Terbaru di 2021, Dijamin Works!
Yoko Widito - 18 January 2022
Kunci Jawaban Brain Test Terbaru dari Level 1 - 270
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Tebak Tebakan 2020 dari Level 1 - 200
Juant Setiawan - 14 December 2021
Kunci Jawaban Brain Out Terbaru dari Level 1 - 221
Juant Setiawan - 14 December 2021
Oploverz: Cara Download Anime, Fakta & Kelebihan
Reza Pratama - 14 December 2021
30 Karakter Anime Terkuat & Overpower, Siapa No. 1?
Aziza Larasati - 14 December 2021