Sriwijaya Air
Home > Transportasi & Fasilitas Umum > Transportasi Udara > Kucing Mati Oleh Sriwijaya Air

Kucing Mati Oleh Sriwijaya Air


1242 dilihat

Saya mengajukan keluhan atas kematian kucing saya pada saat akan dikirim dengan menggunakan pesawat Sriwijaya. Kronologis:

1. Pada hari Minggu tanggal 20 Oktober 2013, pukul 01.00, kucing diserahkan kepada bagian penerimaan barang di cargo Bandara Soetta dalam keadaan sehat dan mendapat Surat Muatan Udara nomor: 3831031/32.

2. Kucing tersebut rencananya akan diterbangkan ke Gorontalo menggunakan pesawat Sriwijaya SJ 590 dengan penerbangan pukul 11.30.

3. Pada pukul 15.00, saya mendapat kabar bahwa kucing tersebut tidak jadi diberangkatkan dikarenakan mati.

4. Bahwa setelah kami melihat kondisinya, kucing tersebut mati dikarenakan mengalami dehidrasi yang luar biasa (kucing mati dalam keadaan lidah terjulur dan berwarna biru) akibat kepanasan.

5. Oleh petugas, kucing tersebut dikembalikan begitu saja tanpa adanya pertanggungjawaban. Mungkin bagi pihak Sriwijaya, kucing tersebut hanyalah sekedar hewan yang dapat diperlakukan seperti barang-barang cargo biasa.

Namun bagi kami, kucing tersebut sudah seperti anggota keluarga. Oleh karena itu, kami menuntut penjelasan dari pihak maskapai mengenai kelalaian petugas dalam menangani kucing tersebut dan mengapa kami baru diinformasikan mengenai kematian kucing tersebut pada pukul 15.00.




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps