Saya bersama teman melakukan booking tiket Surabaya-Bali (PP) via online dengan kode booking I9S26T. Beberapa bulan kemudian, kami mendapat pemberitahuan dari Air Asia mengenai adanya perubahan jadwal penerbangan. Karena berhalangan maka teman saya memutuskan untuk membatalkan keberangkatan sedangkan saya tetap berangkat.
Saya menghubungi pihak call center Air Asia untuk proses pembatalannya serta refund tiket. Pada saat saya melakukan WEB Check In ternyata hanya pilihan Bali-Surabaya saja yang bisa saya pilih. Segera saya menghubungi pihak call center Air Asia. Dan ternyata booking atas nama saya juga dibatalkan. Padahal sudah saya sebutkan sebelumnya dengan jelas jika dalam 1 itienary tersebut hanya 1 nama saja yang batal. Yyaitu nama teman saya. Disebabkan kesalahan Air Asia ini, saya terpaksa harus membeli tiket yang jauh lebih mahal.
Mohon tanggapannya dari pihak Air Asia!
Yongky
Jl Bukit Darmo Bolueverd 12
Surabaya
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial