Citilink
Home > Transportasi & Fasilitas Umum > Transportasi Udara > Sistem Citilink Sangat Mengecewakan

Sistem Citilink Sangat Mengecewakan


1281 dilihat

Pada tanggal 06 Maret 2013 saya melakukan pembelian tiket secara online di website citilink dengan kode booking HDQU6B. Pada saat itu saya membeli untuk rute Jakarta – Padang. 2 hari kemudian saya baru menyadari bahwa rute yang saya beli salah, seharusnya tiket yang saya beli untuk tujuan Padang-Jakarta. Kemudian pada tanggal 8 Maret 2013 saya menelpon pihak call center Citilink dengan nomor telepon 08041080808 sekitar pukul 11 pagi untuk merubah rute penerbangan saya.

Ketika itu pihak citilink hanya mengatakan bahwa mereka hanya bisa melakukan jadwal ulang, sedangkan untuk merubah rute tidak bisa, dalam arti kata kalau saya tidak ubah ulang jadwal penerbangan saya maka tiket tersebut hangus. Kemudian saya meminta solusi untuk kasus seperti saya ini, namun pihak citilink mengatakan "maaf kami hanya bisa merubah ulang jadwal penerbangan dan tidak bisa merubah rute penerbangan karena itu sudah “sistem”".

Kemudian saya akhiri pembicaraan dengan pihak Citilink. Setelah itu, saya ingat bahwa pada saat saya membeli tiket di website Citilink ada ketentuan “Fare Rules” salah satunya adalah “Merubah rute penerbangan diperkenankan, namun akan dikenakan biaya. Perbedaan harga tiket juga dapat berlaku.” (Bukti printscreennya ada). Kemudian saya langung menelpon kembali pihak call center citilink, dan mengatakan padanya bahwa pada saat membeli tiket ada ketentuan bisa merubah rute penerbangan.

Namun, pihak citilink mengatakan "maaf, website tersebut belum di update”. Dan mereka tetap mengatakan tidak bisa merubah rute penerbangan saya karena dari “SISTEM” citilink sendiri hanya bisa merubah jadwal penerbangan. Saya sangat kecewa dengan pernyataan tersebut, pertimbangan saya mencoba menggunakan jasa pesawat citilink karena citilink merupakan anak dari Garuda Indonesia, tapi ternyata pengalaman pertama yang saya alami bersama citilink sangat mengecewakan.

Saya meminta penjelasan dan pertanggunjawaban dari pihak citilink atas masalah tersebut. Bukankah website citilink adalah bagian dari “SISTEM” citilink itu sendiri? Kenapa saya sebagai pelanggan yang harus dikorbankan? Kalau alasannya Website belum diupdate, berarti tiket yang saya beli secara online itu tiket apa? Terima kasih kompas.com.

Rendy Pratama
Jl. Kebon Kelapa 015/012 Kel. Utan Kayu Selatan, Kec. Matraman
Jakarta Timur




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial