Home > Transportasi & Fasilitas Umum > Transportasi Udara > Tanggapan Citilink untuk Bapak Fikri Hasan

Tanggapan Citilink untuk Bapak Fikri Hasan


711 dilihat

Jakarta - Menjawab surat pembaca dari Bapak Fikri Hasan yang dimuat di Detik.com pada Jumat, 8 Februari 2013, sebelumnya kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami.

Terhadap keluhan yang disampaikan dapat kami jelaskan bahwa sesuai peraturan maskapai penerbangan, keluhan terkait kerusakan atau kehilangan bagasi dilakukan melalui bagian "Lost and Found" sebelum keluar dari pintu kedatangan.

Berdasarkan pengecekan Citilink pada tanggal 3 Februari 2013 tidak ada laporan kehilangan/kerusakan bagasi dari Sdr Fikri Hasan.

Demi menjaga kenyamanan dan kepuasan setiap penumpang, kami menyarankan untuk selalu memperhatikan seluruh peraturan, informasi bandara, informasi jadwal, informasi bagasi, juga kondisi dan syarat yang berlaku untuk tiket penerbangan masing-masing.

Semuanya dapat diakses melalui www.citilink.co.id atau dapat menghubungi Call Center kami di 0804 1 080808.


Aristo Kristandyo
Vice President Marketing & Communications
PT Citilink Indonesia


(wwn/wwn)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial