
Setelah sampai di tempat tujuan, driver meminta uang ke saya sebesar 80500, saya kaget, karena harga awalnya hanya 37 ribu rupiah.
Awalnya saya mengira drivernya berbohong, tapi ternyata setelah saya membayar, kemudian saya lihat history trip Uberrrr di hp saya, dan ternyata memang benar harganya telah naik jauh dari 37 ribu menjadi 80500 !!!, padahal saya tidak pernah cancel trip, lihat bukti "screenshot" detailnya gan:



Yang aneh adalah, disitu tertulis "Distance 42.290". Saya tidak tahu satuannya yang digunakan oleh Uberrrr, kalau satuannya adalah kilometer, maka jarak yang dibilang Uberrrr dari Rajawali ke Petojo = 42.290 km adalah penipuan publik !!!
Memang benar-benar mengecewakan sistem tarif uberrrr ini, harganya bisa berbeda jauh dan tidak bisa diperkirakan. Saya kapok pesan mobil pakai uberrrr car lagi.