Saya baru saja keluar dari parkiran HOTEl Lumire di Senen Jakarta Pusat. Pukul 22.17 Wib tanggal 9 Mei 2011. Saya menggunakan mobil Inova, saya parkir 4 jam 17 menit. Seperti biasa saya mengeluarkan uang Rp.10.000,- untuk waktu parkir tersebut. Sangat mengagetkan, karena menurut petugas parkir, tarif sudah naik Rp.3.000,-/jam.
Sangat berbeda dengan tarif parkir gedung umumnya, seperti mall atrium yang terletak disebelahnya yaitu Rp.2.000,-/jam. Mohon penjelasan pihak terkait, apakah memang sudah ada revisi Peraturan gubernur atau Perda perubahan tarif parkir tersebut.
Mohon pihak berwenang untuk menindak pengelola parkir yang tidak mengikuti ketentuan dan bila sudah ada ketentuan baru mengenai hal tersebut agar segera di sosialisasikani.
dr. Tavip.H, AAK
Jl.Kampar 2 Cideng Jakpus
Jakarta
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial