Home > Perhotelan & Kenyamanan > Seni, Hiburan & Rekreasi > Waspada Parkir di Botani Square Bogor

Waspada Parkir di Botani Square Bogor


687 dilihat

Jakarta - Pada tanggal 3 Mei 2008 mobil saya memasuki area parkir Botani Square Bogor pada pukul 13:56:45 WIB. Saya memarkir kendaraan di area P2 yang terletak dekat dengan pintu keluar dan area parkir motor.

Setelah kurang lebih satu jam tidak mendapat yang saya cari saya memutuskan untuk pulang. Namun, ketika masuk mobil saya mendapati tape mobil sudah raib.

Setelah memeriksa semua pintu hanya pintu belakang yang lubang kuncinya berubah. Kendaraan saya adalah Taft GT 94 Nomor Polisi F 1549 AP. Kakak saya yang ketika itu menemani langsung mencari petugas keamanan.

Ironisnya kakak saya harus berjalan kurang lebih 500 meter ke area parkiran motor untuk mencari petugas keamanan. Ketika si petugas berseragam oranye datang dia menunjukkan sikap tidak profesional dalam menanggapi laporan kehilangan saya.

Dengan sorot lampu terang dan dari kejauhan pun orang-orang bisa melihat jika ada tindak kriminal. Apalagi mobil saya tidak terlalu gelap dan lebih tinggi dibanding mobil lain yang parkir di kanan kiri saya. Ditambah tidak jauh dari mobil saya ada gudang dan beberapa orang yang sedang duduk-duduk. Juga kamera CCTV.

Saya menyayangkan karena pihak manajemen Botani Square Bogor belum memberikan tanggapan yang berarti. Hanya kepala sekuriti yang berjanji menindaklanjuti.

Elsia Starina Yuanti
Jl Sempur Kaler No 58 Bogor
*****@****.***
0251321727
(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps