Home > Perhotelan & Kenyamanan > Seni, Hiburan & Rekreasi > Fitness First Mall Taman Anggrek Tidak Aman

Fitness First Mall Taman Anggrek Tidak Aman


730 dilihat

Bandung - Pada hari Selasa, 23 Agustus 2011, pukul 19.45 seperti biasa saya berolahraga di Fitness First-Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat. Setelah selesai berolahraga, saya kembali ke loker ternyata kedua handphone dan uang tunai di dalam dompet hilang.

Tidak terdapat goresan atau tanda kerusakan lain. Saya melapor ke Front Desk tetapi tidak ditanggapi dengan baik, petugas lain menanyakan kronologis kejadian lalu membuatkan berita acara kehilangan barang.

Area Fitness First belum dilengkapi kamera CCTV dan kejadian kehilangan barang didalam loker bukanlah yang pertama kali. Kunci duplikat loker hanya dipegang oleh pihak management, kemungkinan lain adalah bila member Fitness First keluar tanpa mengembalikan kunci loker lalu membuat duplikatnya. Betapa lemahnya sistem keamanan di Fitness First, yang notabene berkelas internasional.


Yusup Sugianto
Gg. Minatu No. 3 Lembang, Bandung
*****@****.***
081-2213-7092

(wwn/wwn)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps