Home > Perhotelan & Kenyamanan > Restoran & Cafe > Ucapan Terima Kasih Untuk Management Hotel JW Marriott Surabaya

Ucapan Terima Kasih Untuk Management Hotel JW Marriott Surabaya


1373 dilihat

Jakarta - Tepatnya pada tanggal 28-11-2009 malam saya berkumpul bersama rekan bisnis di Lobby Hotel JW Marriott Surabaya. Di lobby tersebut seperti biasa ada seorang penyanyi dan pianist yang bermain musik untuk menghibur tamu-tamu di lobby area.

Saat kami mengobrol sampai beranjak malam salah seorang rekan meminta saya untuk menyanyikan sebuah lagu kesukaannya. Oleh karena saya kurang mengerti lagu tersebut maka saya mengambil buku teks untuk mencari lirik lagunya. Saat lirik lagu ditemukan saya kembali menuju ke tempat piano dan meminta pianist untuk memainkannya.

Setelah melalui test lagu beberapa kali pianist menyatakan kurang familiar dengan lagu tersebut dan meminta saya untuk mengganti dengan lagu yang lain. Karena waktu percobaan lagu yang agak lama dan harus mencari lagu yang baru rekan saya memberikan tanda dari jauh agar saya segera bernyanyi. Saya katakan bahwa saya harus mencari lagu baru karena pianist kurang familiar dengan lagunya.

Rupanya ucapan saya tersebut dianggap sebagai cibiran oleh sang pianist dan ditanggapi dengan emosional dan kasar serta mengeluarkan kata-kata ancaman yang tidak seharusnya dilakukan untuk jasa servis sebuah hotel bintang lima kelas wahid di Surabaya. Saya yang benar-benar shock dan kaget mencoba menenangkan diri sambil meminta maaf pada sang pianist.

Rupanya bukan ancaman dan kata-kata kasar berhenti tapi tetap berlanjut sampai saya kembali menyanyikan lagu baru tersebut. Setelah acara selesai dan semua tamu pulang segera saya memberikan laporan pada pihak management hotel mengenai masalah fatal yang benar-benar pertama kali terjadi di sebuah hotel kelas wahid dan bertaraf internasional ini.

Keesokan paginya pihak manajemen hotel beserta pimpinannya datang secara pribadi untuk meminta maaf dan menyatakan bahwa permasalahan ini sudah diselesaikan dengan baik. Saya dijamu sebuah makan malam dan diikuti oleh pimpinan management band dari si pianist yang rupanya adalah musisi terkenal di kota Surabaya. Pimpinan dari pianist tersebut juga dengan terbuka menyatakan permintaan maaf kepada saya dengan cukup gentleman dan amat saya hargai.

Surat ini saya buat sebagai ucapan terima kasih untuk segenap management hotel yang dengan sigap dan cepat merespon masalah ini dan benar-benar menghargai asas customer satisfaction. Semoga masalah yang sama tidak terjadi lagi di kemudian hari dan pihak management hotel bisa lebih meningkatkan keamanan dan pelayanan hotel dengan lebih baik.

Gandy Wibisono
Gapura Prima Office Tower Lt 20
Bellezza Shopping Arcade
Jln Letjen Soepeno No 34
Arteri Permata Hijau Jakarta Selatan
*****@****.***
081318174774



(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps