Hari Sabtu kemarin, tanggal 2 Maret 2013, saya sekeluarga berbelanja ke Supermarket Giant Jatiwarna, kami tertarik dengan promo daging ayam Supermarket Giant di Koran Kompas (Jumat, 1 Maret 2013). Setelah memilih, kami agak ragu melihat kondisi daging ayam yang ada, tapi kami ber-positif thingking saja, masa sih Supermarket sebesar Giant menjual barang yang kondisinya sudah tidak bagus?
Sampai di rumah daging ayam tersebut langsung dibuka dan dibersihkan oleh istri saya, ternyata bagian belakang ayam tersebut (tidak terlihat sebelumnya karena tertutup sterefoam), sudah mengelupas kulitnya, dan setelah dimasak menimbulkan aroma yang tidak sedap, seperti daging yang hampir busuk. Akhirnya daging ayam tersebut kami buang. Sayang sekali supermarket sebesar Giant tidak melakukan quality control yang baik.
Agung A
Kp. Sawah Rt 02/ Rw 04 Jatimelati
Bekasi
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial