Bogor - (
CIMB Niaga telah menanggapi keluhan)
Bulan Juni 2014, bank CIMB Niaga mengadakan promo cashback dengan menggunakan rekening ponsel.
Cashback yang akan diberikan sebesar 30% untuk transaksi di Indomaret dan 20% untuk transaksi di Hypermart maksimal cashback dimasing-masing tempat adalah Rp. 300.000 per nasabah.
Namun transaksi saya yang nominalnya paling besar justru tidak mendapatkan cashback. Saya bertransaksi di Hypermart Cibubur (13/06) sebesar Rp. 689.350 dan di Indomaret esok harinya sebesar Rp. 451.200.
Mekanisme pengembalian cashback menurut CIMB Niaga adalah 10 hari setelah transaksi. Setelah menunggu lebih dari waktu yang dijanjikan saya menelepon call centre, pengaduan pertama hanya dijanjikan akan disampaikan ke pihak yang terkait.
Seminggu kemudian saya menghubungi call centre dan keesokan harinya terdapat pengembalian cashback untuk beberapa transaksi, namun transaksi yang saya adukan belum mendapatkan cashback.
Tanggal 21 Juli 2014 pukul 10.28 saya kembali menelepon call centre niaga, saya disuruh menunggu selama 10 hari kerja.
Tanggal 14 Agustus 201, saya kembali menghubungi CIMB niaga, dan dijanjikan akan dihubungi maksimal 24 jam untuk menyelesaikan masalah ini.
Tanggal 18 Agustus 2014, saya kembali menelepon call centre, ternyata disampaikan bahwa tidak ada pengembalian cashback dan saldo di rekening ponsel saya masih sebesar Rp. 317.998.
Begitu lama menunggu cashback yang dijanjikan, padahal nominal cashback tersebut tidak terlalu besar untuk CIMB Niaga. Mohon tanggapannya, terimakasih.
GracefierdaJl Gelatik, Bogor*****@****.***082123751020(wwn/wwn)