Bersama surat ini kami, konsumen PT. Bumi Habitat Lestari yang membeli rumah di Taman Arcadia Mediterania Cimanggis Blok D No.53 secara CASH pada Maret 2011, ingin meyampaikan beberapa keluhan dan keberatan kami terhadap beberapa permasalahan yang kami temui. :
1. Izin Mendirikan Bangunan / IMB sampai sekarang belum keluar dan diserahkan ke kami padahal semua biaya sudah kami lunasi.
2. Tidak adanya itikad baik dari developer untuk menyelesaikan dan menjelaskan permasalahan yang timbul sehingga konsumen tidak mendapat kejelasan atas permasalahan tersebut. Dan developer cenderung menghindar dengan cara mengalihkan konsumen dari satu bagian ke bagian yang lain tanpa kejelasan.
Terakhir kali kami berkomunikasi dengan Bp. Ibrahim (Legal Arcadia Mediterania) tanpa ada kejelasan status IMB tersebut. Atas permasalahan-permasalahan di atas, kami ingin mengajukan pertanyaan dan meminta penjelasan serta kepastian atas kapan kepastian keluarnya IMB rumah kami untuk dapat segera memenuhi kewajiban developer kepada konsumen? Mengingat proses birokrasi ini sudah melewati 3 tahun?
Kami mengharapkan PT. Bumi Habitat Lestari sebagai developer Perumahan Taman Arcadia Mediterania dapat memberikan penjelasan dan kepastian atas permasalahan diatas dan segera melakukan tindakan/action untuk memenuhi kewajibannya kepada kami sebagaimana tertuang dalam kesepakatan di Surat Perjanjian Jual Beli (SPJB).
Atas perhatian, pengertian dan kebijaksanaannya, kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami,
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial