Home > Pemerintah > Sistem > Kecewa Dengan e Billing Kartu Kredit CIMB Niaga

Kecewa Dengan e Billing Kartu Kredit CIMB Niaga


717 dilihat

Bekasi - (Permasalahan telah diselesaikan)

Saya menggunakan ebilling untuk tagihan Mastercard CIMB Niaga sejak tahun lalu. Awalnya berjalan lancar dan karena saya tidak menggunakan kartu kredit setiap bulan, fasilitas ini sangat membantu.

Sejak bulan September 2012, saya tidak menerima e statement dan saya pikir memang karena saya tidak ada tagihan.

Namun ketika melihat di Go Mobile, saya menemukan adanya tagihan kartu kredit sebesar Rp 700 ribu di bulan Januari 2013. Ternyata dalam tagihan tersebut ada penggunaan ditambah late charges dan bunga.

Hari itu juga saya membayar tagihan untuk apa yang saya gunakan, dan saya meminta kepada call centre untuk menghilangkan denda dan bunga atas tagihan yang saya tidak pernah terima.

Saat itu saya juga meminta agar tagihan dirubah dari ebilling menjadi tagihan lewat pos, untuk itu saya sudah mengirimkan email ke *****@****.*** dan telah mendapatkan auto response.

Namun sampai saat ini belum ada tanggapan yang memuaskan karena pengiriman masih berupa ebilling dan untuk denda juga masih belum dihapuskan.


Eliska
Taman Cikas, Bekasi Selatan
*****@****.***
0818131072


(wwn/wwn)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps