Pada tanggal 26 Maret 2013 saya mengirim paket dari China, airway bill 8914983803. Tanggal 27 Maret sampai di Cengkareng. Nilai Barang USD 300 belum termasuk air transport tanggal 28 Maret 2013 clearance delay sampai tanggal 4 April 2013 baru barang dikeluarkan.
Pada tanggal 1 Maret 2013 saya diemail oleh pihak dhl bahwa duty tax yang dikenakan untuk barang saya Rp18 juta lebih. Saya terkejut. Oleh karenanya saya bilang saya tidak akan bayar jika harus membayar sebesar itu. Setelah itu bea cukai lewat orang DHL minta kepada saya untuk menunjukkan bukti transfer, purchasing order dan invoice.
Setelah permintaan bea cukai saya penuhi, saya tetap dikenakan duty tax sebesar Rp 18 juta lebih. Sekarang pertanyaannya buat apa saya menunjukan bukti transfer, purchasing order dan invoice? Pada tanggal 6 April 2013 supplier saya memberitahu saya bahwa dia mengirim barang ke Bandung way bill 6218697645. Dan nilai barang USD 85 belum termasuk air transport tetapi dikenakan pajak Rp 3 jutaan lebih. Barangnya sama persis. Supplier mengirim tanggal 3 April 2013 sampai di Jakarta tanggal 5 April 2013, clearance complete tanggal 6 April 2013.
Mengapa bea cukai sedemikian ceroboh menentukan nilai barang? Saya mohon pihak bea cukai terutama yang berada di Bandara Sukarno Hatta yang arif dan bijaksana dalam menentukan nilai pajak masuk. Kita itu orang Indonesia. Sudah seharusnya kita memajukan Indonesia. Bukan malah menghalang-halangi orang Indonesia untuk maju.
Bambang Riyanto
Perum Taman Kuantan G-6
Yogyakarta
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial