Home > Pabrik & Produksi > Kendaraan Bermotor > Berharap Service Lebih dari Kawasaki Motor Indonesia

Berharap Service Lebih dari Kawasaki Motor Indonesia


713 dilihat

Jakarta - Pada sekitar akhir November 2008 saya membeli motor Kawasaki Ninja 250R dari sebuah dealer di Pondok Bambu. Kemarin saya mencuci motor tersebut dan menemukan adanya bagian yang patah pada body kanan belakang dari motor tersebut.

Saya bertanya-tanya dari mana datangnya bagian yang patah tersebut. Saya menduga kemungkinan patah tersebut sejak motor dikirim karena sejak dikirim motor saya hanya dipakai keluar rumah hari minggu saja. Apabila diparkir hanya diparkir di rumah saya saja. Odometernya saja baru menunjukkan angka 300 km.

Memang kesalahan saya yang tidak memeriksa dengan teliti ketika motor dikirim sehingga saya tidak bisa meminta pertanggungjawaban dari Kawasaki Motor Indonesia (KMI) maupun dealer. Maka wajar apabila tidak ada tanggapan apapun dari KMI atas surat pembaca ini.

Tetapi, saya angkat topi apabila KMI berusaha memberikan service yang lebih dari sekedar buku garansi. Saya yakin, apabila Kawasaki Ninja 250 dilengkapi pelayanan yang beyond customer expectation maka semua motor Kawasaki akan semakin dicintai oleh penggemarnya. Terima kasih.

Erick Rachyandi
Jl Siaga Raya Komp Bappenas No C8
Jakarta Selatan
*****@****.***
08158100373

(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps