Home > Pabrik & Produksi > Kendaraan Bermotor > New Jupiter Z 2010 Bermasalah Jika Berboncengan

New Jupiter Z 2010 Bermasalah Jika Berboncengan


506 dilihat

Jakarta - Pada tanggal 15 Februari 2010 saya membeli motor baru Yamaha New Jupiter Z 2010 dari sebuah dealer resmi di kota Cirebon. Dari awal pemakaian sampai sekarang motor baru saya itu bermasalah jika dipakai untuk berbocengan (berboncengan 1 orang).?
?
Pada bagian sebelah kiri pijakan kaki keluar bunyi seperti gesekan. Bunyi ini sangat mengganggu. Anehnya jika dipakai sendiri (tanpa boncengan) bunyi itu tidak keluar.?
?
Saya sudah coba klaim masalah motor saya ini ke dealer tempat saya membeli. Sudah empat kali motor saya itu bolak balik dibawa ke dealer untuk dicek. Mulai dari kondisi rantai, gear, swing arm, body, sampai tromolnya sudah diperiksa semua.
?
Sampai-sampai part tersebut diganti dengan part motor test ride yang ada di dealer. Tetapi, sumber penyebab gesekan itu tidak juga ditemukan. Dan, sampai sekarang motor baru saya itu tetap bermasalah.?
?
Saya mencoba cross check ke dealer resmi yang lain. Tetapi, tetap tidak bisa menemukan sumber gesekan itu. Saya mencoba menulis Surat Pembaca ini agar pihak pabrikan Yamaha memperhatikan hal ini. Khususnya pada unit Quality Control-nya.?
?
Saya kecewa karena berharap dengan membeli motor baru saya mendapatkan motor dengan kondisi benar-benar bagus tanpa masalah. Tetapi, kenyataannya tidak seperti yang saya harapkan. Terima kasih.??
?
Mukti Santoso
*****@****.***
085724331616
Jl Banjarsari U3/12A Perum Banjarwangunan Cirebon
?


(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps