Home > Pabrik & Produksi > Kendaraan Bermotor > Jupiter Z Jeduk-jeduk

Jupiter Z Jeduk-jeduk


485 dilihat

Jakarta - Setelah membaca surat pembaca di detik.com saya jadi ingin mengadu nasib juga nih tentang masalah yang mengganjal di hati. Sebenarnya sudah sejak 1 (satu) bulan setelah memakai Jupiter Z 2010, Februari lalu, kondisi motor saya terdengar aneh. Ada suara jeduk-jeduk di bagian belakang.

Apalagi kalau boncengan dan jalanannya jelek. Wadawww. Konsentrasi 'nyetirnya' jadi buyar (padahal sudah pakai helm tertutup tapi tetap kedengeran).

Setiap service rutin sesuai dengan arahan Yamaha saya selalu mengeluhkan suara-suara itu. Tapi, mekaniknya pada menyerah dan tidak tahu apa penyebabnya. Sampai saya bosen juga mengeluh sama mekaniknya. Ganti bengkel (Yamaha) masih tetap juga. Sempat saya berfikir, kok begini ya motor yang saya impikan sejak kuliah (hehe).

Sekarang ini saya masih bingung juga bagaimana caranya menghilangkan suara-suara itu. Dan, ternyata bukan motor saya saja yang begitu. Banyak juga yang mengalaminya.

Setiap hari pergi kerja selalu ditemani irama-irama jeduk-jeduk sampai hafal. Jadi please deh. Saya mohon dengan sangat sama Yamaha kembalikan kemulusan motor impian saya. Oh ya, saya mengambil motor di Permata Motor Jl Kebayoran Lama Jakarta Selatan.

Semoga dengan ini Yamaha mau menanggapi keluhan saya yang selalu setia dengan mantapnya Yamaha. Sukes Yamaha.

De
Jl Assova 2 Jakarta Barat
*****@****.***
085659048999



(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps