Saya ditipu oleh driver GRABCAR pada tanggal 31/10/2016. Pukul 17:00. Saat itu saya memesan GRABCAR dengan metode pembayaran yang saya pilih adalah “Kartu Kredit” dan No. Pemesanannya adalah ADR-9744008-2-025 dengan identitas Driver sbb :
Nama : Abdul Latief
Kendaraan :Daihatsu Xenia Plat Nomor B-1585-KIR
Telp Driver : 081299216244
Saya memesan GRABCAR tsb untuk istri saya, dengan perjalanan dari Sunter ke Bekasi. Namun sesaat setelah sy book Grab tsb, driver dimaksud menghubungi istri saya dan mengatakan bahwa dy kena macet di Cempaka Putih, dan driver minta di Cancel Pesanannya oleh saya. Namun saat sy mw Cancel, ternyata TIDAK BISA CANCEL. Hal itu dikarenakan driver sudah memilih status Dalam Perjalanan. Sehingga yang muncul di layar aplikasi saya adalah “SAYA SUDAH TIBA DITUJUAN”. Padahal saat itu driver tsb saja belum tiba unutk menjemput istri saya, karena dia kena macet (katanya).
Dan istri sy memberitahukan bahwa pesanan tidak bisa dicancel, dan meminta driver dimaksud unutk tetap menjempt istri saya. Dan akhirnya yang terjadi adalah driver tdb mencancel Perjalanan saya sepihak, sehingga memotong Saldo Kartu kredit saya sebesar Rp. 53.000.
Gitu mengetahui saldo saya sudah kepotong, saya langsung menghubungi driver tsb tapi dia malah tidak mau mengangkat telpnya. Saya coba lewat Whatsapp juga tidak direspon.
Sepertinya dari awal driver ini sudah berniat jahat dikarenakan sy menggunakan pembayaran dengan kartu kredit. Dan saya merasa sudah ditipu oleh driver ini. Saya sangat merasa dirugikan.
Saya harap pihak GRABCAR dapat mempertanggung jawabkan kejahatan yang sudah dilakukan driver tsb, dan menindak lanjutinya.
Dan sy berharap kepada GRABCAR untuk mengembalikan uang saya sebesar Rp.53.000. tsb.
Karena saya belum menggunakan jasa GRABCAR, tapi uang saya sudah diambil.
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial