Tanggal 18 Agustus 2012 pukul 09.32 WIB sepupu saya mendaftarkan paket internet unlimited Rp 50 ribu melalui *253# yang bunyinya "Paket unlimited ini hanya bisa digunakan pada Galaxy Series dan kartu Simpati/As". Karena memakai Samsung Galaxy S3, maka akhirnya mendaftarkan paket tersebut dengan harapan bisa dipakai untuk internetan sambil berlibur.
Tetapi malah petaka yang terjadi karena pulsa sudah terpotong dan paket tersebut tidak bisa digunakan sehingga kami komplain dan dianjurkan untuk menunggu proses maximal 3x24 jam. Pada sore harinya pukul 16.35 mendapatkan SMS dari Telkomsel yang mengatakan bahwa: "Pelanggan Yth. paket data Galaxy Tab Anda tidak berlaku untuk pemakaian diluar Galaxy Tab. Anda akan dikenakan tarif normal untuk akses data".
Karena curiga maka kami komplain ke Customer Service untuk minta penjelasan tetapi yang didapat malah disuruh menunggu maximal 3x24 jam. Sms yang diterima tidak cuma 1x saja melainkan 4x ( pukul 16:35, 17:28, 18:00, 18:41 ) dengan penjelasan yang sama seperti di atas tadi.
Ini jelas-jelas sekali Telkomsel menipu konsumen karena bila berlakunya untuk Galaxy Tab saja terus mengapa kok di *253# disebutkan berlaku untuk Galaxy Series. Apakah Samsung Galaxy S3 itu tidak termasuk Galaxy Series?
Tjio Hok Sieng
Jl. Kutisari Indah Utara 2/88
Surabaya
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial