Home > Lain-Lain > Hadiah Promo Undian > Promo Tahunan Tidak Sesuai

Promo Tahunan Tidak Sesuai


728 dilihat

Saya adalah pelanggan Indovision bertempat di Bandung. Saya berlangganan Paket Mars dan setiap bulan membayar Rp.184.900. Pada bulan Oktober 2017 saya menerima informasi dari Indovision bahwa jika saya membayar biaya berlangganan tahunan dengan jumlah bayar 9 bulan maka saya dapat gratis berlangganan selama 3 bulan.

Saya pun ikut program promo tersebut. Saya telepon Indovision tanggal 11 Oktober 2017 dan diterima oleh Ibu Mutfaina. Atas informasi Ibu Mutfaina saya perlu membayar via ATM BCA sejumlah Rp.1.624.100 dan kemudian telepon kembali ke Call Center Indovision untuk konfirmasi dan upgrade di komputer.

Maka dari itu, saya transfer via ATM BCA tanggal 11 Oktober 2017 pukul 9.40, saya juga telepon ke Call Center Indovision untuk konfirmasi dan diterima oleh Bapak Ahmad. Menurut Bapak Ahmad saya sudah di-upgrade ke promo tahunan di komputer dan tagihan saya lunas sampai Oktober 2018.

Pada tanggal 21 November 2017, siaran Indovision saya mulai tidak stabil dan saya telepon ke call center. Petugas call center bilang akan ada teknisi datang ke tempat saya hari itu atau paling lambat besoknya. Saya sudah tunggu seminggu tapi tidak ada teknisi yang datang. Tanggal 27 November 2017, siaran Indovision mati total pukul 9 pagi. Saya telepon ke call center dan dijanjikan akan ada teknisi datang pada hari yang sama atau paling lambat besoknya.

Sampai tanggal 28 November 2017 tidak ada teknisi yang datang. Saya pun telepon lagi ke call center. Setelah ditelusuri dari call center diberitahukan bahwa siaran diputus oleh pihak Indovision karena saya ada tunggakan tagihan sekitar Rp.900.000. Saya kaget karena saya sudah bayar satu tahun tapi malah dianggap menunggak. Barulah saya tahu bahwa konfirmasi yang saya lakukan saat pembayaran tidak ada di komputer.

Saya menjelaskan hal tersebut pada call center dan dijawab bahwa siaran akan diaktifkan kembali dalam kurun waktu 2-5 jam. Namun sampai besoknya siaran pun masih mati. Saya telepon lagi call center yang diterima oleh Pak Chaidir. Menurut Pak Chaidir siaran sudah diaktifkan dari pusat tapi mungkin ada masalah dengan dekoder sehingga tidak diterima, dijanjikan bahwa saya diprioritaskan agar teknisi datang hari itu juga.

Saya diminta nomor handphone agar petugas bisa kontak ke HP saya. Keesokan harinya, siaran pun masih mati, saya telepon lagi call center dan dijawab sama bahwa teknisi diprioritaskan datang ke tempat saya pada hari yang sama. Sampai tangal 1 Desember 2017, siaran saya tetap mati dan tidak ada teknisi yang datang.

Sebagai pelanggan lama, saya sangat kecewa dengan pelayanan Indovision. Saya sudah bayar satu tahun tidak hanya dianggap menunggak bahkan siaran dimatikan. Saat saya minta diperbaiki tidak ada respon dan tidak ada teknisi yang datang. Saya bahkan telepon call center setiap hari pagi sore dan juga kirim email ke Indovision tapi semuanya tanpa ada hasil.

Saya coba untuk menelepon service Indovision di Jalan Sunda 34, teleponnya juga tidak pernah diangkat. Jika demikian, saya minta uang saya dikembalikan dan saya bayar bulanan saja, karena bayar tahunan malah bermasalah. 

*tayang tanggal 5 Desember 2017




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps