Pada hari Jumat tanggal 31 Maret 2017 saya menggunakan jasa Grab Bike dan menggunakan kode promo untuk diskon 50%. Pada aplikasi tertera biaya perjalanan sebesar Rp. 9.000,- belum termasuk diskon. Lalu saya masukkan kode promo dan mendapatkan notifikasi berhasil menggunakan kode promo.
Setibanya di tempat tujuan driver meminta uang sebesar Rp. 9000,- pada saya, dengan mengatakan tanpa promo biayanya sebesar Rp. 18.000,-. Saya kaget karena saya menyiapkan uang sebesar Rp. 5.000,-. Namun karena terburu-buru saya berikan Rp. 9.000,-.
Sambil berjalan ke rumah saya dapat notifikasi Grab receipt bahwa ongkos perjalanan saya Rp. 5.000,-. Saya langsung komplain ke Grab via aplikasi. Hari senin 3 April 2017 saya dapat email bahwa keluhan saya diterima dan diproses.Pada tanggal 5 April 2017 saya dapat email bahwa keluhan saya sedang diproses. Apakah prosesnya begitu lama?.
Sampai sekarang saya masih trauma menggunakan aplikasi Grab, walaupun ada promo. Bagaimana tanggapan Grab?. Nominal kehilangannya memang tidak seberapa, tapi kalau kejadian dengan banyak orang bagaimana?. Rasa trauma saya dengan aplikasi dan driver Grab membuat saya enggan menggunakan aplikasi Grab lagi.
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial