Home > Informasi > Telekomunikasi > Kuota Indosat Mendadak Habis Tanpa Diketahui Sebabnya

Kuota Indosat Mendadak Habis Tanpa Diketahui Sebabnya


452 dilihat

Saya seorang pelanggan Indosat pasca bayar sejak 2008. Pada tanggal 16 Oktober 2021, saya dikagetkan dengan SMS yang menginformasikan kalau paket internet saya habis dan dialihkan ke kuota utama. Seharusnya saya masih memiliki kuota rollover dikarenakan kuota bulanan saya tidak pernah habis.

Namun ketika saya cek, kuota utama, kuota aplikasi, kuota internet semuanya habis. saya segera mengecek ke riwayat penggunaan dan untuk bulan ini hanya sekitar 5 GB, bagaimana mungkin bisa habis?

Saya segera menghubungi call center Indosat, dijelaskan bahwa tidak bisa diinformasikan secara detil apa saja yang digunakan, bisa saja streaming, https, whatsapp, instagram atau lainnya. Tidak ada yang jelas dan konkrit.

Cycle saya disebutkan di tanggal 6, sehingga kuota akan kembali terisi di tanggal 6. Karena tidak mungkin tanpa kuota, akhirnya saya mwmbeli kuota 5 GB yang segera masuk ke kuota utama.

Sebagai informasi ke Indosat, saya sebagai pekerja, di kantor menggunakan wifi dan di rumah menggunakan wifi, sehingga potensi kuota habis sangat tidak mungkin terjadi. Saya menunggu penjelasan Indosat dengan menghubungi saya dan mengembalikan kuota saya yang hilang. Terima kasih.

Benedict *****@****.***

Keluhan diatas belum ditanggapi oleh pihak terkait






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps