Home > Informasi > Telekomunikasi > Paket Haloplay Telkomsel yang mengecewakan

Paket Haloplay Telkomsel yang mengecewakan


1028 dilihat

Saya sudah berlangganan telkomsel sejak tahun 2005, dan pengalaman buruk akhirnya menimpa saya setelah 10 tahun menjadi pelangganan. Karena kebutuhan paket data serta hiburan, saya memutuskan untuk berlangganan paket haloplay melalui aplikasi mytelkomsel. Didalam paket yang ditawarkan, sudah termasuk berlangganan HBO GO, viu premium dan vidio gold. Kenyataannya, saya tidak mendapatkan paket langganan sesuai yang dijanjikan, saya tidak bisa mengakses viu premium. Hal ini sudah saya coba laporkan baik melalui email ke cs telkomsel, telepon call center telkomsel, sampai dengan mendatangi grapari langsung. Sampai lewat sebulan dan setelah dilempar beberapa kali, isu tetap tidak terselesaikan. Bahkan sampai menghubungi pihak viu pun sudah dilakukan. Terakhir, respon dari cs viu pun sudah tidak menyenangkan. Seolah-olah tidak ada kordinasi diantara kedua belah pihak. 

Semoga tidak ada pihak lain yang harus mengalami peristiwa seperti yang saya alami ini.




Source : suratpembaca


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial