Sudah hampir sebulan saya mengalami masalah, belum juga kunjung ada solusi namun billing jalan terus. Masalahnya adalah nomor saya tidak bisa terima telepon dan SMS. Saya sudah menyampaikan keluhan lewat call centre 188 lebih dari 3 kali. Segala saran dan penanganan yang disampaikan oleh CS sudah dilakukan.
Masalah terjadi setelah BC tanggal 20 Agustus 2017. Tiba-tiba dari beberapa kawan, saudara, kerabat serta relasi mengabarkan lewat nomer cadangan saya, bahwa nomer saya berikut ini 081195XXXX tidak bisa ditelepon ataupun di-SMS.
Secara berkala dan acak saya melakukan uji coba, dan ternyata memang benar, nomor saya seringkali tidak bisa ditelepon dan di-SMS. Jalur data (LTE/4G, 3G), telepon keluar, SMS keluar selama ini masih berjalan normal.
Telepon masuk sangat penting, SMS masuk juga sangat penting untuk otorisasi token, OTP transaksi perbankan dan marketplace. Saya merasa pelayanan Telkomsel sangat merugikan. Penanganan CS via 188 dan twitter responnya tidak memunculkan solusi.
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial