3 Three
Home > Informasi > Telekomunikasi > Kartu 3 Memotong Pulsa secara Sepihak

Kartu 3 Memotong Pulsa secara Sepihak


1108 dilihat

Saya adalah pelanggan kartu 3 prabayar. Setelah mendaftarkan kartu 3 saya dengan paket blackberry unlimited. Saya baru menyadari bahwa setiap hari, kartu saya terpotong pulsa Rp 399+ppn. Setelah mengawasi pulsa terpotong selama beberapa hari. Sementara saya tidak melakukan streaming dan lain-lain (aktifitas blackberry saya hanya digunakan untuk bbm, ym, twitter for blackberry (bukan ubersocial), menerima push email dan browsing untuk membuka klikbca.). Dimana saya rasa aktifitas saya dapat dibilang wajar untuk penggunaan blackberry unlimited.

Ketika pulsa saya dipotong terus, saya mengambil inisiatif untuk menelepon ke 200 (layanan CS3 prabayar), dan jawabannya cukup mengejutkan saya, karena dibilang saya melakukan aktivitas GPRS normal dimana seharusnya aktivitas browsing telah terangkum dalam layanan blackberry 3 unlimited. Karena kartu saya adalah 3MU yang baru, maka saya diberikan "fasilitas" internet sebesar 5MB dengan dipotongnya pulsa saya sebesar 399+ppn setiap harinya.

Ketika saya tanyakan ke pihak CS3 200, jawabannya "fasilitas" saya ini tidak bisa dibatalkan maupun dicabut karena saya menggunakan kartu 3MU. Jawaban yang konyol karena saya berlangganan blackberry unlimited, dimana sebenarnya saya berhak untuk mendapatkan layanan data tanpa dipotong biaya lagi.

Setelah mengirimkan email ke 3care, saya mendapat jawaban yang agak lebih mendingan, yaitu diminta untuk menghapus settingan WAP2Transport dan WAPBrowserConfig yang ada di service book saya, setelah itu saya diminta untuk register HRT ulang.

Jawaban ini agak kontroversi, karena setiap kali saya restart blackberry saya atau saya register HRT ulang, maka kedua settingan tersebut akan muncul kembali di blackberry saya. Saya telah berpindah tarif ke tarif bayar1, dimana semua bonus dan benefit yang seharusnya saya terima dari kartu 3MU menjadi hangus. Tetapi rupanya ini juga tidak membantu saya menyelamatkan pulsa saya..

Ada rekan yang menyarankan agar saya menggunakan apn : blackberry.net agar browsing gratis, yang rupanya tidak membantu, karena meskipun saya menggunakan apn ini, pulsa saya tetap terpotong. Saya menunggu tanggapan dari pihak 3, apakah "fasilitas" internet 5MB setiap hari yang ada di kartu saya benar-benar tidak bisa dihapuskan mengingat saya telah menggunakan blackberry unlimited?

Kalau benar begitu, mengapa tidak diberitahukan di awal saja bahwa kartu 3MU tidak cocok digunakan di blackberry, karena meskipun telah mengeluarkan bulanan, tetap akan terkena biaya harian untuk "fasilitas" yang aneh ini. Saya menunggu tanggapan dari pihak 3. Terima kasih.

Mia Zurmiati Paulina
Jl. Rungkut Asri Tengah 3/1
Surabaya




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial