Home > Informasi > Telekomunikasi > TelkomFlash Volume Based Pra Bayar Bermasalah

TelkomFlash Volume Based Pra Bayar Bermasalah


533 dilihat

Jakarta - Pada hari Rabu tanggal 26 Oktober 2010 saya aktivasi Telkomflash pra bayar volume based dari HP via 3636. Setelah ada SMS konfirmasi saya balas FLASH YA.

Ternyata ada SMS "Maaf anda tidak dapat mendaftarkan paket flash karena ada restriksi dengan paket lain" (Nokia IM and mail). Saya memang ikut paket Nokia Messaging bulanan untuk push mail. Tapi, biasanya paket flash selalu bisa registrasi.

Besoknya saya lapor ke Caroline di 116. Menurut Caroline seharusnya tidak ada masalah dan saya diminta mencoba terus. Oke. Saya coba terus tapi ternyata tetap tidak bisa dan ada SMS balasan yang sama.

Lalu hari Jumat saya kontak lagi 116. Katanya memang ada masalah dengan nomer Surabaya dan Balikpapan. Akan diperbaiki dalam 1 x 24 jam. Saya coba hari Sabtu dan Minggunya tetap tidak bisa.

Minggu, 31 Oktober 2010 saya lapor lagi ke Caroline. Katanya sistem mereka belum bisa akses ke sistem Telkomsel. Wow.

Mohon bantuannya Telkomsel. Sampai sekarang paket Flash belum bisa registrasi dan terang saya sudah malas kontak 116 karena tidak ada solusi. Ke Graha Telkomsel antrian terlalu panjang dan sering informasinya salah. Sementara saya tidak punya banyak waktu.

Terakhir pada Kamis, 5 November 2010 subuh jam 2-an saya info lagi ke 116 tapi tetap tidak ada solusi. Malah saya disuruh non aktifkan dulu Nokia Messaging baru daftar Flash pra bayar volume based. Saya rasa hal ini malah tambah merugikan saya.?
?
Saiful
Jl Kenangan 75A RT 41 Balikpapan
*****@****.***?
081230934339



(msh/msh)






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial