Pada 29 Juni, saya request untuk pemindahan alamat jaringan IndiHome. Di mana pada saat itu diterima oleh agent dengan mengatakan bahwa prosesnya 2 hari kerja, kena biaya Rp 200.000 dan dengan tegas dikatakan tidak ada kompensasi apapun selama jaringan mati nomor tiket IMP141205222.
Pada 1 Juli, saya menghubungi kembali IndiHome untuk bertanya mengenai proses pemindahannya, namun hanya dibuatkan laporan saja untuk dipercepat. Saya hubungi jam 13.50 dan 22:04 hanya dibantu di-follow up.
Pada 2 Juli, saya menghubungi Telkom kembali pada jam 13.21 untuk menanyakan prosesnya, namun hanya di-follow up saja.
Ini sudah tidak sesuai SOP, dimana seharusnya 2 hari kerja itu adalah tanggal 1 Juli dan itu seharusnya sudah selesai, namun hingga 2 Juli belum juga terpasang.
Saya menunggu teknisi datang karena ingin memastikan dimana letak wifi akan dipasang, dan menjamin seluruh ruangan tercover oleh jaringan wifi, namun teknisi tidak datang.
Pada 9 Juli, teknisi datang dan mulai dilakukan pemasangan, namun tetap tidak bisa digunakan. Pemasangan hanya untuk jaringan internet saja dan tanpa mengukur di mana wifi itu sebaiknya dipasang. Akhirnya 2 kamar di atas tidak mendapatkan sinyal wifi.
Padahal dari tanggal 2 sampai dengan 7 Juli, saya telah menyiapkan tukang untuk menyiapkan jaringan listrik dan peletakan alat - alat IndiHome.
Pada 10 Juli, teknisi datang untuk mulai menyalakan koneksi internet saja. Saya menghubungi jam 15.29 untuk info mengenai statusnya sudah terpasang namun TV masih belum bisa digunakan.
Saya mengadukan ini dan mendapatkan tiket IM141812469. Saya lupa kapan akhirnya TV bisa digunakan. Karena keterlambatan proses hingga 9 hari saya mengajukan kompensasi, dari mulai tanggal tersebut hingga 9 Agustus saya belum mendapatkan keterangan mengenai kompensasi yang saya inginkan, dan baru saya ketahui ada beberapa channel yang hilang.
Saya menguhubungi Telkom dengan tiket IM143442523 untuk menanyakan kompensasi saya dan menanyakan beberapa channel yang hilang tersebut.
Saya meminta kejelasan kompensasi yang didapatkan, dimana kerugian yang diakibatkan juga tidak kecil dari biaya tukang, pulsa untuk menghubungi, kegiatan dirumah yang tidak maksimal karena tidak adanya wifi beberapa hari.
Berbagai upaya sudah saya lakukan, menghubungi Telkom sudah sering dilakukan. Namun hanya dibuatkan laporan dan follow up saja.
Tolong IndiHome bekerja sesuai dengan SOP yang disampaikan agar kedepannya tidak ada komplain yang merugikan customer. (IRA)
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial