Saya kecewa dengan pelayanan IndiHome yang tidak memiliki informasi yang jelas dan transparan kepada pelanggan.
Pada pertengahan tahun 2018, tagihan IndiHome saya mengalami kenaikan. Setelah saya cek melalui aplikasi My IndiHome, terdapat perubahan paket langganan yang aktif tanpa persetujuan saya. Paket langganan tersebut adalah add on korean movie.
Setelah perubahan paket tersebut, saya langsung melakukan komplain di Telkom Plaza terdekat. Akhirnya paket tersebut dibatalkan oleh customer service.
Hal lain juga pernah saya alami pada tahun 2019, yakni ketika ingin mengganti paket IndiHome dari Triple Play menjadi Dual Play.Saat itu saya ingin mengganti ke Dual Play karena ingin menambah kecepatan internet saya, dan mencabut langganan telepon rumah.
Ketika saya menghubungi customer service melalui Twitter, pihak customer service memberikan informasi bahwa layanan bisa diganti ke Dual Play.
Setelah mendapatkan informasi tersebut, saya mengunjungi Telkom Plaza terdekat untuk mengajukan penggantian layanan. Namun, pihak customer service dari Telkom Plaza menolak permohonan saya dengan dalih saya sudah berlangganan Dual Play.
Saya langsung membuka aplikasi My IndiHome, dan memperlihatkan kepada customer service tersebut bahwa di aplikasi tertera saya berlangganan Triple Play. Customer service tetap menolak untuk mengganti layanan, dan bersikeras bahwa saya berlangganan Dual Play.
Semoga dengan surat ini, pihak IndiHome dapat berbenah dalam melayani penggunanya dan lebih transparan. (IRA)
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial