Home > Informasi > ISP > Tidak Berlangganan Add-on MelOn IndiHome, Ditagih Biaya Add-on

Tidak Berlangganan Add-on MelOn IndiHome, Ditagih Biaya Add-on


623 dilihat



Saya pelanggan IndiHome dengan nomor 122119301166. Paket saya termasuk dengan add-on MelOn (free), namun layanan tersebut sudah saya minta untuk dinonaktifkan ketika masih gratis pada bulan Juli 2019 melalui Twitter Telkomcare. Dan saya juga sudah pastikan add-on tersebut sudah tidak ada di dalam aplikasi My Indihome saya. Namun pada tagihan bulan Maret 2020, saya ditagihkan add-on MelOn tersebut. Bagaimana mungkin layanan yang sudah dinonaktifkan bisa aktif sendiri dan tidak ada di aplikasi MyIndihome saya? Laporan saya melalui Twitter mendapat nomor pengaduan IN63727150 dan saya cek tagihan sudah dikoreksi. Namun di bulan April 2020, saya ditagihkan add-on tersebut lagi. Setelah saya komplain ke Twitter Indihome, agen yang bertugas memberikan informasi jika add-on tersebut memang sudah nonaktif sejak tanggal 08 Maret 2020. Lalu apa dasar Telkom menagihkan kepada saya biaya add-on yang tidak ada di dalam akun saya sejak Juli 2019? Sejujurnya saya meragukan sistem billing Telkom yang menambahkan layanan yang tidak pernah diaktifkan oleh pelanggannya. Mohon untuk melakukan revisi tagihan bulan April 2020 ini. Terima kasih. Novian Nomor Pelanggan 122119301166

Tanggapan PT Telkom untuk Bapak Novian Terima kasih kepada detik.com yang telah menayangkan surat keluhan pembaca Bapak Novian pada tanggal 22 April 2020 dengan judul "Tidak Berlangganan Add-On Melon IndiHome, Ditagih Biaya Add-On". Menanggapi surat pembaca dari Bapak Novian perihal keluhan tersebut, kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan pelayanan Telkom yang Bapak rasakan. Terkait keluhan yang disampaikan oleh Bapak Novian, dapat kami sampaikan bahwa kami telah melakukan koreksi untuk tagihan bulan Maret dan April 2020, yang akan dikompensasikan pada tagihan bulan berikutnya yakni pada bulan Mei 2020. Demikian juga untuk layanan Add-on sudah kami lakukan penonaktifan. Untuk informasi koreksi tagihan dan besarnya kompensasi tersebut, kami telah mengirimkan melalui email Bapak Novian pada tanggal 24 April 2020 Demikian disampaikan, atas perhatian dan kepercayaan Bapak kepada TELKOM kami ucapkan terima kasih. Telkom Regional II Jakarta






Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps