Home > Finansial > Perbankan & Kredit > Uang Sudah Terpotong Namun Pembelian Paket Data Gagal

Uang Sudah Terpotong Namun Pembelian Paket Data Gagal


173 dilihat

Pada 22 November 2020, saya membeli paket data 10 GB melalui aplikasi My IM3 di ponsel sebesar Rp 50.000. Saya melakukan pembayaran menggunakan virtual account BNI dan berhasil.

Saya cek saldo berkurang Rp 50.000. Saya cek dimutasi pun berhasil terkirim ke rekening Media Indonusa MYIM3.

Waktu saya cek di aplikasi untuk memastikan paket data ternyata tidak ada. Beberapa saat kemudian, saya mendapat notifikasi bahwa pembelian paket data gagal.

Saya segera telepon Customer Service Indosat dan disarankan untuk mengirimkan email yang berisi capture bukti pembelian paket yang gagal, bukti transfer via BNI dan juga mutasi rekening. Saya pun disuruh menunggu 1 x 24 jam.

Esoknya, saya menghubungi kembali Customer Service Indosat karena belum dikonfirmasi. Saya diminta menunggu kembali selama 3 x 24 jam.

Namun, hingga 3 x 24 jam, saya tetap tidak mendapat progress apa pun dari Indosat. Sampai saat ini, saya masih diminta menunggu tanpa ada kejelasan.

Apakah seperti ini pelayanan Indosat kepada customer-nya? Sangat mengecewakan sekali.

Uang Rp 50.000 tersebut sangat berarti untuk belajar anak saya dan cukup besar untuk orang seperti saya dimasa pandemi seperti ini. Jujur saja uang tersebut adalah uang terakhir di rekening saya.

Saya ingin paket data segera aktif agar anak saya dapat belajar kembali. Salam. (DND)




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial

suratpembaca apps