Asuransi Simas
Home > Finansial > Asuransi > Asuransi Sinar Mas Janji Palsu

Asuransi Sinar Mas Janji Palsu


1034 dilihat

Saya mengalami kecelakaan pada tanggal 10 Juni 2011, kemudian setelah dlaporkan dan disurvey tanggal 13 Juni 2011 (disurvey beserta mobil pihak ketiga di tempat terpisah). Keesokan harinya disampaikan oleh pihak asuransi bahwa mobil yang saya tabrak (pihak ketiga) tidak dapat diganti, karena menurut mereka kerusakan itu bukan kesalahan saya.

Namun saya keberatan karena saya diminta penggantian, oleh karena saya berhenti mendadak yang mengakibatkan mobil pihak ketiga tersebut rusak. Dari pihak asuransi (bapak Ari), dijanjikan untuk diajukan kembali dan akan dikabari keesokan hari (15 juni 2011). Setelah ditunggu tidak ada kabar sama sekali dari pihak Simas, lalu suami saya coba menghubungi Bapak Ari berkali-kali (lima kali meningalkan pesan) untuk menanyakan hal tersebut. Namun sama sekali tidak ada tanggapan, dan seperti menghindar.

Akhirnya tanggal 17 Juni 2011 menghubungi hotline Simas (Ibu Amelia) dan menjelaskan semuanya, dan meminta pihak Simas memberikan kepastian akan diganti atau tidak. Lagi-lagi janji akan dihubungi dalam waktu dekat dan akan disampaikan ke Bapak Ari sebagai penanggung jawab.

Seperti sebelumnya tanpa kabar dari pihak Simas, lalu karena sudah cukp kesal akhirnya tanggal 23 Juni 2011 langsung menghubungi Supervisor di Hotline Simas (Ibu Yani) dan menceritakan semua, lalu beliau berjanji akan segera menyelesaikan semuanya.

Menunggu sampai tanggal 28 Juni 2011 tidak ada kabar dari pihak Simas, lalu coba kami menghubungi kembali ingin bicara dengan supervisor yang lain, namun permintaan kami ini sepertinya dipersulit dan akhirnya setelah beberapa saat telpon kami diputus karena mereka (Simas hotline) tidak ada yang mau menanggapi.

Sampai saat saya menulis surat, belum ada konfirmasi dari pihak Asuransi Sinar Mas tentang hal ini.

Saya sangat kecewa dan cukp kesal akan kejadian ini, mengingat saya telah menjadi customer sejak 2003 dan claim asuransi bisa terhitung jari, namun pada saat musibah ini saya harus mengeluarkan uang sendiri untuk mengganti hanya karena Simas mengulur-ulur waktu.

Saya tidak yakin akan diganti apabila saya mengalami kehilangan kendaraan, karena hanya perbaikan kendaraan saja Asuransi Sinar Mas enggan mengganti. Semoga hal ini hanya terjadi pada saya dan tidak terjadi kepada customer Simas yang lain.

Cukup sampai tahun ini terakhir saya menjadi customer Asuransi Sinar Mas yang sangat tidak profesional dan tidak bisa menghargai customernya.

Mohon maaf apabila ada kesalahan penulisan nama, dan merasa terganggu atas surat ini, karena saya tidak tahu lagi harus menyampaikan ke mana keluhan saya mengingat Simas tidak mengacuhkan lagi.

Yovie kimlianti Herlyanto
Apartemen Taman Anggrek Tower 3 Unit 41F
Jakarta Barat




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial