Hari Selasa tanggal 12 Maret 2013 kemarin, saya dan pasangan pergi ke Emporium Pluit Mall. Kami kemudian datang ke Infinite (Apple Premium Reseller) di lantai 2 persis di samping Gramedia. Tujuan kami kesana sangat simple yaitu untuk membeli antigores bagian belakang iPhone 5 milik pasangan saya. First impression ketika kami masuk adalah tidak ada pramuniaga yang membantu kami. Namun hal tersebut masih bisa kami maklumi karena kami lihat beberapa pramuniaga yang ada memang sedang melayani pelanggan.
Kami akhirnya menghampiri tempat kasir untuk menanyakan barang yang kami maksud, ternyata barang yang kami cari ada disana. Kemudian salah seorang pramuniaga membantu kami namun disinilah hal yang mengecewakan mulai terjadi. Pramuniaga yang membantu kami tersebut terlihat kebingungan ketika membuka bungkus antigores tersebut. Setelah ‘bergulat’ mencari cara, akhirnya berhasil dibuka stiker antigoresnya.
Namun yang mengejutkan adalah setelah stiker tersebut terlepas dari perekatnya sang pramuniaga langsung memegangnya dengan jari tangan (setahu saya seharusnya menggunakan selotip di kedua ujungnya ketika ingin dipasang, agar perekat tetap berfungsi dengan baik dan tidak ada sidik jari). Saya masih mendiamkan hal tersebut karena saya tetap masih percaya dengan kinerja “Premium Reseller”. Terlihat sekali kurangnya kompetensi pramuniaga tersebut dalam memasang stiker antigores di iPhone pasangan saya, beberapa kali terlihat kesulitan menyesuaikan agar benar-benar rapi (masih menggunakan jari tangan).
Akhirnya terpasanglah antigores tersebut dengan bubble-bubble yang jumlahnya cukup banyak dan bagian atas stiker (deket kamera) yang tidak merekat dengan baik karena daritadi dipegang menggunakan jari tangan. Sang pramuniaga memang terlihat berusaha menghilangkan bubble tersebut, saya walaupun kecewa tapi masih menghargai usaha tersebut.
Namun tidak beberapa lama dengan bubble yang masih tersisa sekitar 5 bubble pramuniaga tersebut mengatakan “sudah ni, coba dilihat” langsung sontak saya berkata “itu bubblenya masih ada dan ujungnya kenapa tidak merekat?” Dan lagi dia terlihat berusaha menghilangkan bubble tersebut dengan setengah hati. Pramuniaga tersebut kemudian kembali menyerahkan iPhone tersebut seraya berkata dengan nada yang kurang menyenangkan “Bisanya maksimal kaya gini, udah tidak bisa lagi, memang dari sananya sudah seperti itu, bagian belakang iPhone 5 memang tidak rata sehingga pasti ada bubble, ini ujungnya memang tidak bisa merekat sempurna, jadi yah ini yang paling maksimal, barangnya juga sisanya cuma ini ga ada lagi, klo ga jadi juga gapapa”. Sontak saya langsung naik pitam karena saya merasa sangat tidak bertanggung jawab sekali.
Kami datang ke Infinite yang notabene premium reseller adalah untuk mendapatkan barang dengan kualitas premium dengan pelayanannya yang juga premium. Karena customer mencari yang premium itu adalah basicly untuk 3 hal produk, fasilitas, dan pelayanan. Dari segi produk sudah pasti maksimal karena memang infinite bertindak sebagai reseller sehingga kualitas produk tidak perlu diragukan, fasilitas toko juga sudah pasti oke karena dibangun dengan standar-standar tertentu, satu-satunya competitive advantage yang bisa ditampilkan untuk bersaing dengan reseller lain hanya satu yaitu service/pelayanan.
Bagaimana mungkin kami membayar dengan cukup mahal untuk sesuatu hanya untuk mendapatkan jawaban seperti itu, sudah patut dan sewajarnya kami meminta hasil yang maksimal. Kalau begitu apa bedanya dengan kami pergi ke reseller yang biasa-biasa saja seperti di Roxy/ITC. Sungguh sangat mengecewakan pelayanan yang kami dapatkan di Infinite Emporium Pluit Mall. Semoga tulisan saya ini dapat dijadikan bahan evaluasi bagi pihak PT Bangun selaku pemilik brand Infinite. Saya mohon maaf bila ada kata-kata yang kurang berkenan, semua semata-mata untuk memotivasi Infinite agar semakin baik kedepannya.
Salam,
Tantri Andreaw Yusmarto
Apt. Gading Nias Residence - Kelapa Gading
Jakarta
Baca Juga
SuratPembaca
Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.
Hubungi Kami
Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia
Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.
Kirimkan Masukan
[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00
Sosial