Asuransi Otomate-ACA
Home > Finansial > Asuransi > Dirugikan Pelayanan Klaim Asuransi Otomate-ACA

Dirugikan Pelayanan Klaim Asuransi Otomate-ACA


4270 dilihat

Saat membeli mobil baru tahun 2010 saya membeli asuransi Otomate dari ACA untuk perlindungan mobil karena ditawarkan dari dealer tempat saya membeli dan tahun pertama saya tidak ada klaim karena memang tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Tahun 2011 saya perpanjang polisnya dan bulan Oktober saya ada kecelakaan kecil dimana terjadi sedikit kerusakan pada bemper belakang mobil saya maka saya melakukan klaim di Bengkel Rekanan Service Station ACA di Indo Oto Service Center di TB Simatupang tanggal 23 November 2011. Dan disampaikan bahwa proses SPK membutuhkan 2 hari kerja dan akan ditelepon saat bemper baru sudah ada untuk mobil masuk bengkel karena pihak IOSC tidak mau menerima mobil tersebut saya tinggal di bengkel.

Saya mencoba menghubungi ACA Hotline Service 5 November 2011 untuk mengetahui sampai dimana proses klaim saya tersebut, saya sangat terkejut saat dikatakan bahwa proses masih menunggu persetujuan dari bengkel IOSC dari pihak ACA agar dapat diterbitkan SPK seperti yang disampaikan oleh Bapak Willy. Saya sebagai customer merasa dirugikan karena hamper 2 minggu proses SPK saja belum selesai, bagaimana proses pembelian bempernya?

Berapa lama saya harus menunggu dan tidak bisa menggunakan mobil saya, 1 bulan atau bahkan lebih? Bagaimana kalau kerusakannya parah, tidak bisa dibayangkan..! Masalah antara pihak ACA dan IOSC bukanlah urusan customer, jangan customer yang dijadikan korban. Pihak ACA saya nilai terkesan pasif dan menunggu berdasarkan informasi dari Bapak Willy karena sepertinya menyalahkan pihak Bengkel.

Kasus ini mengingatkan saya kembali akan parahnya pelayanan asuransi ACA yang pernah saya alami disekitar tahun 2004, ini menjadi pelajaran bagi saya selanjutnya agar hati-hati dalam memilih perlindungan asuransi mobil dimana ternyata pelayanannya tidak banyak berubah. Terima kasih.

Salam,

Chris HG
Villa Bintaro Regency F2/6
Tangerang Selatan




Source : kompas


Baca Juga





SuratPembaca

Cari keluhan surat terbuka resmi dan curhat terbaru sebagai sarana komunikasi dari seluruh konsumen untuk produk terkenal di Indonesia.

Hubungi Kami

Silahkan hubungi kami jika ada pertanyaan dan menjadi partner
Jakarta, Indonesia

Jika ada yang merasa tidak sesuai / sebaiknya dihapus, tolong sertakan link yang anda maksud pada halaman ini dan memastikan sumber dari surat pembaca sudah ditutup / masalah terselesaikan / dihapus.
Akan diproses 1 s/d 7 hari.

Kirimkan Masukan

[email protected]
Senin - Jumat
09:00 - 17:00

Sosial