Website Garuda Bermasalah, Penumpang Harus Bayar Denda
19 November 2016
Transportasi & Fasilitas Umum
Pada tanggal 16 Oktober 2016, saya melakukan booking tiket Garuda Indonesia pulang pergi dengan tujuan Jakarta - GuangZhou - Jakarta untuk keberangkatan tanggal 22 Oktober 2016 dan kembali tanggal 8 November 2016, atas nama Mr Hendrik Hendrik.Ketika saya print tiket saya, ternyata nama saya sesuai dengan Garuda miles atau sesuai dengan KTP saya (Hendrik Jap). Padahal nama penumpang adalah Mr Hendrik Hendrik. Setelah saya telepon dengan Garuda untuk mengganti nama saya dengan Hendrik Hendrik, Garuda mengatakan bahwa tidak dapat menganti nama tersebut. Jika saya ingin tetap terbang pada tanggal 22 Oktober, maka saya harus cancel tiket saya dan dikenakan potongan sebesar 100 USD.Dikarenakan saya harus terbang, saya mengikuti saran mereka, tetapi saya merasa dirugikan oleh pihak Garuda Indonesia. Kesalahan terjadi pada sistem website Garuda yang membuat nama didaftar penumpang menjadi sama dengan nama yang ada di Garuda Miles, tetapi saya merasa dirugikan karena harus membayar denda sebesar 100 USD untuk cancelation tiket saya.
1036 dilihat