Surat Pembaca Indonesia

Perubahan Jadwal Sepihak Lion Air

Transportasi & Fasilitas Umum

Pada 9 Agustus 2015, istri saya telah mendapat tiket untuk penerbangan dari Makasar ke Jakarta dengan Lion Air flight JT 777 jam 17.40. Saat check in di Bandara Hasanudin diinfokan oleh petugas check in Lion Air bahwa pesawat JT 777 jam 17.40 tidak beroperasi karena mengalami kerusakan, sehingga penumpang dipindahkan ke penerbangan berikutnya yaitu jam 19.20. Dengan alasan tersebut istri saya dengan berat hati dapat menerima pemindahan jadwal dengan alasan pesawat rusak dan tidak beroperasi, walaupun saat itu ybs memerlukan waktu sesegera mungkin untuk sampai di Jakarta berhubung ada kedukaan. Saat menunggu di gate, istri saya mendengar panggilan untuk boarding flight JT 777 jam 17.40. Kemudian istri saya menanyakan ke petugas di boarding gate atas status flight tsb dan ternyata flight JT 777 tetap berangkat sesuai jadwal jam 17.40, dan petugas tidak mengetahui adanya informasi apapun mengenai pesawat yang tidak beroperasi/rusak seperti yang disampaikan oleh petugas check in. Petugas di gate berjanji akan mengurus hal ini dan istri saya diminta menunggu, namun setelah menunggu selama 45 menit dan pesawat sudah berangkat, petugas tersebut tidak kembali dan tidak ada tindak lanjutnya. Lalu disarankan untuk menyampaikan keluhan ke customer service. Hal tersebut disampaikan oleh petugas wanita Lion Air di boarding gate dengan sangat tidak sopan tanpa menunjukkan kepedulian atas keluhan penumpang. Sdr. Agus dari Customer Service menyampaikan bahwa alasan yang diberikan oleh petugas check in bahwa JT 777 tidak beroperasi karena rusak adalah tidak benar, namun disebabkan adanya pengurangan jumlah penumpang dengan alasan teknis dan tetap beroperasi sesuai jadwal. Hal ini juga sudah dikonfirmasi ke petugas check in tsb dan seperti tidak peduli atas kesalahan informasi yang diberikan. Demikian pula keluhan ini telah disampaikan melalui email ke Customer Care Lion Air. Namun kami merasa tidak mendapatkan jawaban dan solusi yang baik Adanya perubahan jadwal secara sepihak dengan memberikan alasan yang tidak akurat merupakan penipuan terhadap konsumen, dan pelayanan yang tidak professional dari petugas merupakan cerminan dari buruknya SDM Lion Air.


1299 dilihat